11.109 Keluarga di Bengkulu Selatan Terima BLT DD, Total Anggaran Rp 39,9 Miliar
Ilustrasi BLT DD-DOK-raselnews.com
RASELNEWS.COM, BENGKULU SELATAN - Sepanjang tahun 2022 total penerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) di Kabupaten Bengkulu Selatan 11.109 Keluarga Penerima Manfaat (KPM). Total anggaran yang digelontorkan untuk warga terdampak pandemi covid 19 ini Rp 39,9 miliar.
Penyaluran dilakukan bertahap, satu tahun dilakukan penyaluran empat tahap. Sejauh ini di Kabupaten Bengkulu Selatan penyaluran sudah selesai tiga tahap, yakni bulan Januari - September. Dengan total anggaran yang sudah disalurkan Rp 29,9 miliar.
Sedangkan sisa yang belum disalurkan ke rekening desa mencapai sebesar Rp 10 miliar lagi, itu untuk triwulan akhir atau ke-4 yakni Oktober, November dan Desember.
BACA JUGA:Anggaran Pemeliharaan Jalan Baru Disetujui Rp1 Miliar, Usulan Rp5 Miliar
“Sejak Januari sampai September sudah disalurkan dana BLT DD Rp 29,9 miliar,” kata Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) BS, Nuzmanto M.Aidil ST melalui PPTK DD/ADD, Ujang Ali SE.
Dikatakan Ujang Ali, sesuai peraturan Menteri Keuangan Republik Indonesia (RI) 40 persen dana desa harus dialokasikan untuk BLT. Sehingga total anggaran BLT DD sepanjang tahun 2022 di BS Rp 39,9 miliar.
Disampaikan Ujang Ali, dalam penyaluran BLT DD, masing-masing KPM menerima bantuan sebesar Rp 300 ribu perbulan. Diharapkan dana yang diterima warga bisa lebih besar manfaatnya untuk menopang ekonomi warga dimasa pandemic Covid-19.
"Dengan adanya program BLT masyarakat bisa bangkit di tengah pandemi, sehingga ekonomi mereka dapat selalu stabil," pungkasnya. (one)
Sumber: kepala badan pengelolaan keuangan dan aset daerah