Dua Pelajar SMAN 2 Bengkulu Selatan Diutus ke Potradnas

Dua Pelajar SMAN 2 Bengkulu Selatan Diutus ke Potradnas

KOTA MANNA – Selain penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) ke-XX yang masih berlangsung di Papua, Kemenpora RI juga tengah menyiapkan Pekan Olahraga Tradisional Tingkat Nasional (POTRADNAS) pada 21-24 Oktober mendatang di Bangka Belitung (Babel).

Dalam POTRADNAS, para atlet akan mempertandingkan permainan olahraga tradisional yakni, egrang, sumpitan, lari balok, ketapel, dan panahan tradisional. Menariknya, pada ajang bergengsi ini ada dua atlet Komite Permainan Rakyat dan Olahraga Tradisional Indonesia (KPOTI) Bengkulu Selatan (BS) turut serta mewakili Provinsi Bengkulu.

Mereka adalah Adelia Meiliani Zosti (siswi SMAN 2 BS) untuk cabang lari balok dan Sentia Dwi Kurnia (Alumni SMAN 2 BS) untuk cabang sumpitan. "Ya, kita kirim dua atlet untuk cabang lari balok dan sumpitan. Seleksi digelar 12 September lalu. Dan training center nanti akan dilaksanakan pada 10 sampai 12 Oktober nanti di Bengkulu," kata Ketua KPOTI Bengkulu Selatan, Santono M.Pd.

Dikatakan Santono, KPOTI Bengkulu Selatan sangat mendukung olahraga tradisional dan permainan rakyat ini, agar lebih dikenal oleh generasi sekarang. Diakui memang saat ini, keberadaan olahraga tradisional tersebut sudah mulai punah dan ditinggalkan anak-anak sekarang. "Mereka lebih memilih untuk bermain gadget, ketimbang permainan olahraga tradisional ini. Padahal sangat menarik," kata dia.(one)

Sumber: