Polres Bengkulu Selatan Berikan Bantuan, Tidak Ribet dan Bebas Potongan

Polres Bengkulu Selatan Berikan Bantuan, Tidak Ribet dan Bebas Potongan

RASELNEWS.COM, BENGKULU SELATAN - Polres Bengkulu Selatan mulai menyalurkan Bantuan Tunai Pedagang Kaki Lima/Warung dan Nelayan (BTPKLWN) sebesar Rp600 ribu per penerima.

Kamis (24/3/2022) sebanyak 300 masyarakat yang terdata sebagai penerima bantuan tersebut datang ke Mapolres BS untuk menerima secara langsung.

“Ini penyaluran kedua, hari Selasa (22/3) kemarin sudah dilaksanakan penyaluran tahap ke satu dengan jumlah penerima sebanyak 169 orang. Artinya sampai hari ini BTPKLWN ini sudah disalurkan ke 469 penerima,” kata Kapolres BS, AKBP Juda T Tampubolon, SH, SIK, MH melalui Kasi Humas, AKP Sarmadi.

Penyaluran BTPKLWN dilakukan tanpa ribet. Penerima cukup datang ke Polres BS dengan membawa identitas berupa NIK sesuai yang tertera dalam daftar penerima bantuan. Uang yang disalurkan juga utuh, tanpa potongan sepeser pun.

“Kami salurkan tanpa ribet dan tanpa potongan. Warga yang terdaftar sebagai penerima cukup datang, kemudian antre sesuai nomor urutan,” kata Sarmadi.

Dikatakan Sarmadi, jumlah warga yang terdata sebagai penerima bantuan tersebut sebanyak 3.500 orang. Rencananya Senin (28/3) ini Polres BS akan kembali menyalurkan tahap ke tiga.

“Data yang sudah terverifikasi segera disalurkan. Anggota juga masih melakukan penghimpunan dilapangan untuk mendata warga yang sesuai kriteria menerima bantuan ini,” terang Sarmadi.

BTPKLWN merupakan bantuan dari pemerintah khusus untuk masyarakat yang punya warung atau berprofesi sebagai nelayan. Kuota untuk BS sebanyak 19.500, rinciannya 13.500 kuota nelayan dan 6 ribu kuota PKL/warung.

“Tujuan pemberian bantuan ini adalah untuk membantu meringankan ekonomi masyarakat dimasa pandemi Covid-19,” jelas Sarmadi. (yoh)

Sumber: