Sambut Wisatawan, Pantai Wayhawang Kaur Dibersihkan Jelang Idul Fitri
Pantai Wayhawang, Kaur, Bengkulu dibersihkan menjelang hari Idul Fitri 2024-julianto-raselnews.com
KAUR, RASELNEWS.COM - Menyambut tibanya libur Idul Fitri tahun 2024, Pemerintah Desa Wayhawang bersama pemuda dan masyarakat setempat Senin, 8 April 2024 menggelar kegiatan gotong royong (Goro) di objek wisata Pantai Wayhawang Kecamatan Maje Kabupaten KAUR, Bengkulu.
Selain menyasar objek wisata, kegiatan ini juga digelar di sejumlah tempat.
BACA JUGA:Festival Gurita, Keindahan Pantai Laguna Bikin Staf Ahli Menteri Terkesima, Kaur Kaya Potensi Bahari
"Harapan kita dengan dilakukan kebersihan ini objek wisata kita semakin ramai nanti dikunjungi saat libur lebaran nantinya," ujar Kades Wayhawang, Ahmad Marzuki, M.Pd kepada Raselnews.com.
Kades menjelaskan kebersihan menyasar sejumlah titik objek wisata. Mulai dari gazebo seputaran kolam renang dan beberapa objek wisata lain.
Pihaknya memprediksi kunjungan objek wisata Dnegan menyuguhkan Batu Jung ini akan membludak pada musim lebaran kali ini.
BACA JUGA:Maladewa Negara Makmur Di Tengah Laut, Dikelilingi Pantai Yang Indah, Cocok Untuk Tempat Berlibur
Terlebih ada kolam renang anak yang mulai beroperasi dan nanti saat Idul Fitri akan difungsikan. "
Objek wisata wayhawang memiliki daya tarik sendiri selain ada batu jung ditengah laut, kami juga menyuguhkan kolam renang anak dan wahana bermain lainnya," sebut kades.
Dijelaskan kades dalam beberapa tahun terakhir pihaknya juga menggelontorkan dana untuk pembangunan sejumlah sarana objek wisata.
Mulai dari kolam renang dan juga beberapa fasilitas lainnya selain hari libur objek wisata ini juga dibuka untuk umum di hari-hari biasa.
BACA JUGA:Pantai Ini Ada di Bengkulu Bukan Bali, Walaupun Sangat Mirip, Cocok Untuk Tempat Libur Nataru
Pihaknya optimis di masa mendatang objek wisata ini menjadi refrensi wisatawan yang akan berkunjung di Kabupaten Kaur. "Silakan mampir ke Pantai Wayhawang kami pastikan nyaman dan aman," tegas kades.
Objek wisata Pantai Wayhawang merupakan salah satu dari sekian banyak objek wisata di Kabupaten Kaur. Selain menyuguhkan pemandangan menarik objek wisata ini juga sangat aman dan nyama.
Sumber: