Honda Revo Matic Dirumorkan Hadir, Tampil Lebih Sporty dan Modern
Honda Revo Matic Dirumorkan Hadir, Tampil Lebih Sporty dan Modern-istimewa-dokumen
RASELNEWS.COM - Motor bebek legendaris Honda Revo kembali menjadi perbincangan setelah muncul render yang memperlihatkan sosok New Honda Revo Matic.
Jika benar direalisasikan, model ini digadang-gadang akan menjadi skutik entry-level terbaru Honda yang siap meramaikan pasar otomotif Indonesia.
BACA JUGA:Suzuki Smash Matic Terbaru Siap Ramaikan Pasar Skutik Tanah Air, Desain Sporty dan Harga Bersahabat
Berbeda dari citra Honda Revo sebagai motor bebek fungsional, versi matic ini tampil dengan desain yang jauh lebih sporty dan modern.
Salah satu sorotan utama terlihat pada bagian depan yang mengusung dual headlamp dengan desain tajam, dipadukan dengan DRL (Daytime Running Light) yang memberi kesan premium.
Desain cover setang juga terlihat sporty dengan siluet membulat, mengingatkan pada Honda Vario generasi lama serta Honda Beat, sehingga menghadirkan karakter dinamis yang cocok untuk penggunaan harian.
Tidak menutup kemungkinan, kehadiran Revo Matic nantinya akan menjadi alternatif atau bahkan pelengkap lini Honda Beat di segmen skutik pemula.
Pada sektor fitur, motor ini dirumorkan menggunakan panel instrumen full digital bernuansa racing yang modern. Sistem pengereman depan telah dibekali cakram dengan ABS, memberikan kesan lebih aman sekaligus memperkuat aura sporty meski ditujukan sebagai motor harian. Sementara itu, desain velg terlihat sederhana namun tetap selaras dengan konsep keseluruhan.
Untuk dapur pacu, New Honda Revo Matic diperkirakan mengusung mesin 110 cc, setara dengan Honda Beat. Mesin tersebut berkonfigurasi 4-langkah SOHC, dilengkapi teknologi eSP (Enhanced Smart Power) dan sistem injeksi PGM-FI.
BACA JUGA:Motor Murah 2026, Matic Kalcer Lebih Murah dari Scoopy, Ini Update Terbaru Harga Motor Honda Genio
Spesifikasi mesinnya meliputi diameter langkah 47,0 x 63,1 mm, tenaga maksimum 6,6 kW (9,0 PS) pada 7.500 rpm, serta torsi puncak 9,2 Nm pada 6.000 rpm.
Secara keseluruhan, desain bodi dibuat lebih aerodinamis dengan bagian belakang yang ramping dan lancip. Stop lamp bergaya futuristik turut memperkuat identitas modern skutik ini.
Meski masih sebatas render dan belum dikonfirmasi resmi oleh Honda, kehadiran New Honda Revo Matic dinilai memiliki potensi besar.
Apalagi jika nantinya dibanderol dengan harga lebih terjangkau dibanding Honda Beat, model ini berpeluang menarik minat konsumen, mengingat reputasi Honda yang dikenal irit, andal, dan fungsional.
Kini, publik hanya bisa menunggu apakah Honda benar-benar akan merealisasikan motor matic bergaya Revo ini dalam waktu dekat.
Sumber: dikutip dari berbagai sumber