ANBK Ajang Peningkatan Mutu Sekolah

Selasa 16-11-2021,09:59 WIB
Reporter : Rasel01
Editor : Rasel01

RASELNEWS.COM, BENGKULU SELATAN - Satuan pendidikan jenjang SD, SMP hingga SMA telah menggelar pelaksanaan Asessment Nasional Berbasis Komputer (ANBK). ANBK sendiri merupakan kebijakan Kemendikbudrsitek RI untuk memetakan kualitas sekolah, melalui uji kompetesi aspek literasi, numerasi dan survei karakter.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) BS, Rispin Junaidi, M.Pd mengatakan, dari hasil ANBK yang dilaksakan. Sekolah kedepannya dapat menyusul dan menentukan fasilitas program pembelajaran jangka panjang.

“ANBK ini beda dengan ujian nasional. ANBK tidak fokus dalam menilai hasil akademik siswa. Namun lebih kepada survei dari berbagai aspek penting untuk proses pembelajaran. Dengan ANBK ini, sekolah mendapatkan bekal untuk membuat program pembelajaran,” ujarnya.

Diteruskan Rispin, pelaksanaan ANBK juga tidak untuk menggambarkan capaian prestasi siswa dalam periode pembelajaran. Secara keseluruhan hasil ANBK berlaku bagi lembaga pendidikan untuk melakukan evaluasi dan pembenahan di semua sektor pembelajaran.

“Dari hasil ini (ANBK), jadi betul-betul diketahui dimana kekurangan sekolah selama ini. Misal, dalam aspek pendidikan numerasi sekolah masih kurang. Maka ini harus diprioritaskan kedepannya. Dalam artian, sekolah dibantu untuk memperbaiki dirinya sendiri,” paparnya.

Untuk itu, Rispin berharap setiap sekolah harus memaksimalkan pelaksanaan ANBK tersebut. Jangan sampai, kegiatan ANBK dijadikan ajang pemetaan secara formalitas guna memenuhi kewajiban. “Sejauh yang kami monitor, sekolah telah mampu melaksanakan ANBK. Memang di beberapa aspek perlu dibenahi, misal layanan internetnya. Inilah yang bakal jadi evaluasi kedepannya,” pungkasnya. (rzn)

Tags :
Kategori :

Terkait