BENGKULU, RASELNEWS.COM - Sejumlah perusahaan otobus di Bengkulu mulai melakukan penyesuaian harga tarif bus setelah pemerintah resmi menaikan harga BBM per 3 September 2022. Kenaikan tarif bus sebesar 15-20 persen.
Seperti harga tarif angkutan di PO Putra Raflesia tujuan Bengkulu-Jakarta yang semula Rp450 ribu, naik menjadi Rp540 ribu. Staf Operasional PO Putra Raflesia, Ridho, mengatakan kenaikan ini terpaksa dilakukan untuk melakukan penyesuaian harga pasca kenaikan tarif BBM. "Kenaikan harga BBM ini berimbas pada biaya operasional bus. Jadi penyesuaian tarif kita lakukan," tegas Ridho, Selasa (5/9/2022). BACA JUGA:Tarif Bus Jawa-Sumatera Naik, Sementara Ini Rp50 Ribu Meskipun tarif angkutan naik, Ridho percaya tidak akan berdampak signifikan pada aktivitas penumpang. Pihaknya juga akan melakukan sosialisasi kepada masyarakat terkait perubahan tarif. "Kalau penurunan (penumpang,red) ada, tapi tidak terlalu signifikan," tegas Ridho. Kenaikan tarif juga dilakukan oleh PO Perum Damri. Baik untuk bus antar kota antar provinsi (AKAP) maupun antar kota dalam provinsi (AKDP). Untuk rute Bengkulu-Tasik Malaya yang semula Rp400 ribu, naik menjadi Rp450 ribu. Kenaikan tarif diberlakukan per 4 September 2022. Manager Usaha Perum Damri Cabang Bengkulu Setyo Prayitno mengatakan tarif AKDP seperti rute Mukomuko, dari semula Rp100 ribu naik menjadi Rp125 ribu. BACA JUGA:Harga Telur Naik, Daging Ayam Anjlok "Kenaikan tarif ini kita sosialisasikan kepada masyarakat saat pemesanan tiket," ujar Setyo. Sementara itu, untuk tarif angkutan dalam kota (angkot), rata-rata juga mengalami kenaikan sebesar Rp1000 hingga Rp2000 setiap rutenya. Kenaikan tarif dinilai wajar karena kenaikan BBM yang dicanangkan pemerintah. Travel 30 Persen Tak hanya tarif AKAP, jasa angkutan travel di Kabupaten Bengkulu Selatan (BS) juga mengalami kenaikan. Untuk wilayah angkut Manna–Bengkulu misalnya. Para sopir travel sepakat menaikkan ongkos sebesar 30 persen. Kenaikan ini sama dengan persentase kenaikan BBM jenis pertalite. Artinya, ongkos travel travel Manna–Bengkulu saat ini menjadi Rp90 ribu per orang atau naik dari sebelumnya yakni Rp70 ribu. “Terpaksa ikutan naik, karena BBM sebagai kebutuhan utama kendaraan harganya sudah mahal,” ujar Budiman, sopir travel di Kabupaten BS. Ia bersama rekan seprofesi telah menyampaikan kenaikkan harga ongkos tersebut. Meski agak berat, namun pilihan ini harus dilakukan. BACA JUGA:HMI Bengkulu Tolak Kenaikan Harga BBM, Mahasiswa dan Polisi Terluka “Kami tahu bahwa ada rasa berat di penumpang, namun mau bagaimana lagi. Bahkan, kami saat ini kami lebih makai pertamax karena lamanya antre (pertalite),” sambung Budiman. Tak hanya itu, ongkos pengantaran paket juga alami kenaikan. Jika sebelumnya ongkos paket Manna–Bengkulu hanya Rp 20 ribu, saat ini diangka Rp 35 ribu. Itupun untuk kapasitas paket berukuran kecil. Jika paketnya besar dan berat, ongkosnya dihitung sama dengan satu penumpang. (cia/rzn)Tarif Bus Naik 20 Persen, Travel Manna-Bengkulu 30 Persen
Selasa 06-09-2022,09:46 WIB
Reporter : admin53radarselatan
Editor : admin53radarselatan
Kategori :
Terkait
Minggu 18-09-2022,09:47 WIB
BBM Naik, Harga Karet di Bengkulu Anjlok
Selasa 13-09-2022,11:45 WIB
Dilema Nelayan Bengkulu Selatan Pascanaiknya Harga BBM: Melaut Rugi, Tak Melaut Kebutuhan Tak Terpenuhi
Jumat 09-09-2022,14:26 WIB
Tukang Ojek dan Kuli Dapat Sembako Polsek Kaur Utara
Jumat 09-09-2022,10:34 WIB
Polisi Pelototi Pembeli BBM Bersubsidi, Ingat! My Pertamina Diterapkan 1 Oktober 2022
Kamis 08-09-2022,11:18 WIB
Harga BBM Naik, Gubernur Bengkulu Surati Presiden
Terpopuler
Selasa 17-12-2024,19:21 WIB
Daftar Barang dan Jasa Bebas PPN 12 Persen
Selasa 17-12-2024,17:03 WIB
Cara Daftar Driver Taksi Xanh SM yang Baru Beroperasi di Jakarta! Gaji Hingga 8 Juta Per Bulan
Selasa 17-12-2024,17:41 WIB
Suzuki Siapkan 3 Mobil Baru di Tahun 2025, Ada Model Listrik
Selasa 17-12-2024,18:22 WIB
Pemerintah Naikan Harga Rokok Mulai 1 Januari 2025, Ini Alasannya
Selasa 17-12-2024,17:19 WIB
Dokter Ingatkan Batas Konsumsi Obat Sakit Kepala Maksimal 15 Hari dalam Sebulan
Terkini
Rabu 18-12-2024,11:16 WIB
Cuti Natal Mulai Tanggal Berapa? Cek Jadwal Libur Tahun Baru 2025
Rabu 18-12-2024,10:35 WIB
Pemerintah Akan Salurkan Bansos Beras 10 Kg Awal Tahun 2025, Siapa Penerimanya? Cek di Sini
Rabu 18-12-2024,10:19 WIB
Penggunaan Paracetamol Rutin pada Lansia Tingkatkan Risiko Komplikasi
Selasa 17-12-2024,21:17 WIB
Kalau Tanda Ini Muncul, Itu Tandanya Tubuh Kekurangan Kolagen! Simak Cara Tepat Penanganannya
Selasa 17-12-2024,19:21 WIB