Skutik Vario Gen 4 Telah Hadir, Kapasitas Mesin Lebih Besar, Nih Wujudnya

Kamis 16-11-2023,17:36 WIB
Reporter : red
Editor : Andri Irawan

RASELNEWS.COM - Vario Generasi 4 telah kembali hadir dengan mesin yang lebih besar dari varian sebelumnya dan menampilkan desain yang mirip dengan Honda Vario 125.

Motor matic varian gen 4 ini adalah Vitacci Clash 200, yang ditampilkan dari unggahan di kanal YouTube milik Ryan Jipi.

Vitacci Clash 200 menampilkan desain bagian depan yang meruncing dan lampu yang memanjang mirip celurit.

BACA JUGA:Suzuki Burgman Street 125 EX: Skutik Elegan, Dinamis dan Berteknologi Canggih, Cek Harganya di Sini

Stang kemudi dari Vitacci Clash 200 juga memiliki tampilan serupa dengan Honda Vario 125, namun memiliki fitur-fitur yang jauh lebih modern daripada Vario 125 yang beredar di Indonesia.

Salah satunya adalah speedometer full digital yang menampilkan informasi menggunakan kombinasi warna, tidak hanya satu warna saja. Terdapat 3 pilihan warna, yaitu hitam, biru, dan pink.

Skutik ini memiliki mesin berkapasitas 168 cc dengan tenaga maksimum 6,8 kW pada 8000 rpm, serta torsi puncak mencapai 9,6 Nm pada 5500 rpm. Kapasitas tangki bahan bakar mencapai 4,8 liter.

BACA JUGA:Dibanderol Rp 14 Jutaan, Honda Rilis Skutik Menyala Tanpa Disentuh dan Sistem Anti Maling

Dibandingkan dengan Vario 160, motor ini jelas lebih bertenaga dan powerful. Harganya berkisar antara Rp 19 jutaan hingga Rp 24 jutaan, harga yang relatif terjangkau untuk sepeda motor dengan spesifikasi tersebut.

Vitacci Clash 200 juga sangat fungsional, dapat digunakan untuk keperluan touring maupun pergi bekerja karena memiliki dek rata bawah rata.

Bagian belakangnya dilengkapi dengan box untuk menyimpan barang bawaan dan perlengkapan lainnya. (red)

Kategori :