Bukan Bekas! 5 Mobil Baru Ini Cuma Dibanderol Rp 30 Juta - Rp 80 Jutaan, Ada Suzuki

Selasa 30-01-2024,11:24 WIB
Reporter : Andri Irawan
Editor : Andri Irawan

RASELNEWS.COM - Mobil bekas di bawah Rp 100 juta mungkin hal yang mudah ditemui. Bahkan kondisinya masih rapi dan irit BBM.

Tetapi bagaimana jika mobil baru seharga Rp 30 jutaan sampai Rp 80 jutaan? Mungkin banyak yang tak percaya. Tapi 5 mobil berikut ini membuktikan hal itu. Bahkan salah satunya produk Jepang yakni Suzuki.

Berikut 5 mobil yang harga jualnya cuma di bawah Rp 100 juta di pasaran India. Pertama ada Datsun Redi-Go Xenita.

BACA JUGA:5 Mobil SUV Anti Banjir, Ground Clearance Tinggi, Terbukti Tangguh Terobos Genangan Air, Ini Jenis Mobilnya

Diketahui, Datsun adalah bagian dari kelompok Nissan dan telah meluncurkan dua varian, yaitu Datsun Go dan Datsun Go Plus.

Baru-baru ini, Datsun juga merilis mobil bernama Datsun Redi-Go di India. Meskipun harganya terjangkau, mobil ini menawarkan fitur-fitur yang cukup lengkap.

Datsun Redi-Go dilengkapi dengan sistem audio yang memiliki slot USB, AUX, AM/FM radio, CD, dan MP3.

BACA JUGA:Pengganti Yamaha X-Ride 160 Resmi Meluncur, Tampilan Gahar, Dek Bawah Rata, Bikin Kompetitor Ketar Ketir

Mobil ini juga dilengkapi dengan fitur keselamatan seperti airbag dan struktur bodi berteknologi RCBS untuk mengurangi dampak kecelakaan.

Mesinnya memiliki kapasitas 800cc, 12 katup, 3 silinder, dengan tenaga mencapai 50.13 power dan torsi 72 Nm.

Tersedia dalam beberapa tipe dengan transmisi manual 5 percepatan. Harganya berkisar antara 47-56 jutaan.

BACA JUGA:Mobil SUV Cherry Jco 7 Saingan Toyota Rush Masuk Indonesia, Harga Cuma Rp 200 Jutaan Desain Mirip Range Rover

Mobil baru harga murah kedua yakni Renault KWID . Mobil ini telah meluncurkan model terbarunya dengan tampilan yang keren.

Mesin Renault Kwid memiliki kapasitas 793 cc, dengan tenaga mencapai 50.40 power dan torsi 72 Nm.

Mobil ini dilengkapi dengan fitur hiburan modern, layar sentuh 8 inci yang mendukung Android Auto dan Apple CarPlay, serta instrument cluster digital. Harganya sekitar Rp 80 jutaan.

Ketiga, Hyundai Eon. Mobil ini memiliki desain yang menarik, fitur seperti airbag, central lock, power window, dan power steering.

BACA JUGA:Mitsubishi Bakal Bawa Mobil Xpander versi Listrik ke Indonesia, Benar Xpander???

Mesinnya berkapasitas 800cc, dengan tenaga mencapai 50.4 power dan torsi 74 Nm. Hyundai Eon memiliki dua pilihan bahan bakar, yaitu bensin dan LPG. Harganya sekitar Rp 48 jutaan.

Keempat, Tata Nano. Meskipun produksi Tata Nano dihentikan pada tahun 2008, mobil ini dikenal sebagai mobil termurah di Indonesia.

Kategori :