Pajero Sport Hybrid 2024! Fitur Canggih, Tampilan Makin Gagah, Fortuner Semakin Gusar

Senin 12-02-2024,14:43 WIB
Reporter : Aman Santoso
Editor : Andri Irawan

RASELNEWS.COM - Informasi menggembirakan datang dari Mitsubishi yang secara resmi memperkenalkan tampilan baru All New Pajero Sport Hybrid 2024 yang direncanakan untuk diluncurkan tahun depan.

Desain terbaru dari model mobil semua medan ini sangat menarik dengan sentuhan futuristik yang modern, dilengkapi dengan fitur mewah dan canggih.

Kabar beredar mobil SUV ini akan menggunakan teknologi Hybrid terbaru. Tentu hal ini membuat pesaingnya yakni Toyota Fortuner gusar.

BACA JUGA:Suzuki Jimny 5 Pintu Rilis, Daihatsu Lahirkan SUV Taft Reborn 4X4 Harga Murah, Nih Speknya

Sambil menunggu peluncurannya, berikut kemungkinan spesifikasi dari Mitsubishi Pajero Sport 2024.

Di mana, kemungkinan besar mobil ini akan menggunakan platform yang sama dengan Triton.

Mitsubishi selalu menggunakan platform yang sama untuk Triton dan Pajero Sport karena platform tersebut terbukti mampu mengatasi berbagai medan yang sulit.

BACA JUGA:China dan Jepang Terancam, Maroko Produksi Mobil Canggih, Sporty dan Keren, Tanpa Bensin Maupun Listrik

Konsep XRT menjadi dasar untuk memproduksi Mitsubishi Triton dan Pajero Sport. Pada tahun ini, Triton telah mengalami perubahan pada desain eksteriornya dan peningkatan pada mesinnya.

Jika Pajero Sport menggunakan basis yang sama dengan Mitsubishi Triton, kemungkinan besar akan memiliki grill dengan tiga lubang horizontal di bagian depan, dikelilingi oleh lampu utama LED dan lampu siang DRL di bagian atasnya.

Desain sampingnya masih mempertahankan kesan gagah dengan garis horizontal dan sudut yang tegas, serta tetap menggunakan desain spion kotak yang khas.

BACA JUGA:Dijual Mulai 40 Jutaan! Berikut Daftar Mobil Bekas Toyota Avanza Tahun 2012-2018, Surat Lengkap, Pajak Hidup

Pada bagian belakang, terlihat adanya perubahan pada desain lampu yang sebelumnya sering disebut sebagai "lampu menangis".

Namun, Pajero Sport hybrid 2024 tampil lebih maju dan elegan dengan lampu yang modern.

Dimensi generasi keenam ini lebih besar dari versi sebelumnya, dengan panjang mencapai 5.320 mm, lebar 16685 mm, tinggi 1795 mm, dan jarak sumbu roda diperkirakan mencapai 3.130 mm.

Kategori :