Gagal Menjadi Raja SUV, Mobil 4x4 Ini Diklaim Lebih Irit Dibandingkan Toyota Fortuner

Senin 22-04-2024,19:11 WIB
Reporter : Aman Santoso
Editor : Andri Irawan 01

RASELNEWS.COM - Nissan Terra 2023 merupakan mobil SUV yang cukup populer di Indonesia, namun SUV 4x4 satu ini gagal menjadi sang raja jalanan meski memiliki efesiensi bahan bakar melebihi Toyota Fortuner.

Meski sampai saat ini tidak mampu menjadi raja SUV, tapi performa mobil buatan Jepang ini layak diadu dengan rival.

BACA JUGA:Nissan Persembahkan SUV Besar dan Tangguh, Layak disebut Pesaing Sejati Land Cruiser

Menggunakan sistem penggerak 4x4, tingkat konsumsi bahan bakar Nissan Terra diklaim lebih irit dibandingkan Fortuner.

Sekedar informasi, konsumsi bahan bakar Toyota Fortuner hanya mencapai 9 km/l, sedangkan Nissan Terra dalam uji coba jalan dari Jakarta ke Surabaya sejauh 591 KM hanya menghabiskan bahan bakar sekitar 12 km/l.

BACA JUGA:Nissan Combi NV300 2024 Benar-benar Mewah, Mobil Van Modern yang Mengagumkan

Selain itu, bahan mobil SUV Jepang ini juga punya banyak kelebihan.

Varian tertinggi Nissan Terra 2023, atau VL, menggunakan sistem penggerak 4x4 yang didatangkan langsung dari Thailand.

Salah satu keunggulan adalah mesin diesel kecil berkubikasi 2,3 liter.

BACA JUGA: Nissan Keluarkan Senjata Andalan 2024, Juke Hadir Dengan Mesin Hybrid, Lebih Canggih, Matrial Kelas Tinggi

Soal fitur juga, Nissan Terra tergolong mumpuni karena sudah memiliki 360-degree safety shield yang terdiri dari intelligent emergency breaking system.

Selain itu, Intelligent Forward Collision Warning, Lane Departure Warning, Blind Spot Warning, Intelligent Around View Monitor dengan Moving Object Detection, dan Red Cross Traffic Alert.

Kesempurnaan Nissan Terra 2023 semakin sempurna dengan kehadiran Intelligent Driver Alertness untuk membantu pengemudi saat perjalanan jauh.

BACA JUGA:Pembaruan Desain Nissan Kicks 2025 Makin Memukau dan Tangguh, AWD Meluncur Tahun Ini di Indonesia

Kemudian juga ada rear view mirror display yang membantu pengemudi saat kondisi parkir.

Bagian joknya menggunakan bahan kulit dengan warna yang kontras dengan dinding kabinnya.

Kategori :