Hujan, Waspada Demam Berdarah Dengue! Nih Cara Mengenali Gejala DBD dan Mencegahnya

Sabtu 11-05-2024,16:06 WIB
Reporter : Aman Santoso
Editor : Andri Irawan 01

RASELNEWS.COM - Penyakit demam berdarah dengue atau biasa disebut DBD merupakan penyakit yang tidak boleh dianggap remeh dan harus dilakukan pengobatan dengan segera.

Setiap tahun, ribuan orang terkena penyakit ini, maka penting bagi kita untuk mengenali dan memahami gejalanya serta cara pencegahannya.

BACA JUGA:WASPADA! Wabah Demam Berdarah Kembali Berjangkit di Bengkulu Selatan, Ratusan Kasus Terjadi

Demam berdarah dengue adalah kondisi di mana seseorang terinfeksi oleh virus dengue.

Virus ini dapat ditularkan melalui gigitan nyamuk Aedes aegypti yang kemudian menularkan virus tersebut ke orang lain yang terjangkit demam berdarah.

Ketika seseorang digigit oleh nyamuk tersebut, virus dengue masuk ke dalam darah dan mengganggu sistem imun, menyebabkan pembuluh darah melebar sehingga cairan tubuh dapat keluar.

BACA JUGA:Fakta Unik Daun Gatal, Tanaman Asli Papua yang Bisa Meredakan Demam dan Menyembuhkan Luka

Setiap orang berpotensi terkena demam berdarah, tidak hanya anak-anak, remaja, atau dewasa, namun beberapa faktor seperti faktor geografis, intensitas hujan, kekebalan tubuh yang rendah.

Kemudian riwayat demam berdarah sebelumnya dapat meningkatkan risiko seseorang terkena penyakit ini.

BACA JUGA:15 Manfaat Daun Afrika: Meningkatkan Kesuburan, Meredakan Demam hingga Mengatasi Jerawat

Gejala demam berdarah antara lain demam tinggi, nyeri di belakang mata atau kepala, nyeri pada sendi, dan tanda-tanda perdarahan seperti petekie (bintik merah di kulit), mimisan, atau pendarahan pada gusi, tinja, atau muntah.

Untuk demam berdarah ringan, perawatan di rumah dengan rehidrasi dan obat penurun demam bisa cukup.

BACA JUGA:Astaga....! Kasus Demam Berdarah Terus Bertambah, Masyarakat Diimbau Waspada

Namun, kasus yang lebih serius membutuhkan perawatan khusus di rumah sakit dengan cairan intravena, obat penurun demam, dan pemeriksaan laboratorium berkala.

Pencegahan demam berdarah dapat dilakukan dengan menghindari gigitan nyamuk Aedes aegypti. 

BACA JUGA:Ingat, Ini 6 Makanan untuk Mempercepat Pemulihan Demam Berdarah Dengue

Selanjutnya kita bisa melakukan dengan membersihkan area-area yang dapat menjadi tempat perkembangbiakan nyamuk, memasang kelambu, dan melakukan imunisasi dengue pada individu yang rentan.(man)

Kategori :