Daihatsu Terios Dapat Lawan Tangguh dari Eropa, yang Lain Jangan Minder

Kamis 26-09-2024,16:39 WIB
Reporter : Aman Santoso
Editor : Andri Irawan 01

RASELNEWS.COM - Jika Anda bosan dengan duo SUV seperti Toyota Rush dan Daihatsu Terios, tidak ada salahnya mencoba SUV 7-seater dengan desain keren, fitur canggih, dan harga terjangkau dari pabrikan Eropa ini.

Inilah Citroen C3 Aircross, SUV terbaru yang mampu menampung tujuh penumpang.

Mobil ini menyasar keluarga muda yang mencari SUV bergaya dan fungsional dengan harga terjangkau.

Bagaimana spesifikasi SUV Eropa yang siap menantang pasar Daihatsu dan Toyota di Indonesia ini?

BACA JUGA: Daihatsu Terios 2024 Dilengkapi Fitur Wireless Charger Layaknya Mobil Mewah, Berikut Spek dan Harganya

BACA JUGA:Honda BRV Kini Hadir Lebih Gagah dari Toyota Rush dan Daihatsu Terios, Segini Harganya

Inilah Citroen C3 Aircross yang resmi diluncurkan di GIIAS 2023 yang lalu.

SUV ini tampil lebih besar dibanding C3 biasa dengan konfigurasi jok tiga baris yang bisa menampung tujuh orang.

Citroen C3 Aircross akan bersaing dengan Suzuki XL7, Mitsubishi Xpander Cross, Hyundai Stargazer X, Daihatsu Terios, hingga Toyota Rush.

Dari segi eksterior, Citroen C3 Aircross lebih besar dari C3 standar dengan panjang 4.323 mm, lebar 1.796 mm, dan tinggi 1.669 mm.

BACA JUGA:Bukan 7 Orang, Segini Jumlah Ideal Penumpang Mobil Terios

BACA JUGA:Selain Overheat, Ternyata Ini 'Penyakit' Lain Mobil Daihatsu Terios

Ground clearance mencapai 200 mm, didukung velg 17 inci dengan ban 215/60, menjadikan pengemudi tetap percaya diri melewati medan bergelombang tanpa khawatir body bawah mobil bersentuhan dengan jalan.

Aura SUV semakin terasa dengan roof rail dan side body mold.

Desain eksteriornya lebih kalem dengan fog lamp sederhana tanpa aksen warna mencolok.

Pilihan warna bodi tetap atraktif dengan total 10 opsi.

BACA JUGA:SUV Eropa Pesaing Toyota Rush dan Daihatsu Terios Tawarkan Harga Paling Murah, Berikut Spesifikasinya

Kategori :