Kapan Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2 Dimulai? Cek Jadwal Lengkapnya!

Selasa 22-10-2024,16:07 WIB
Reporter : Andri Irawan
Editor : Andri Irawan

RASELNEWS.COM - Badan Kepegawaian Negara (BKN) telah menutup pendaftaran PPPK 2024 Tahap 1 pada Minggu, 20 Oktober 2024.

Tahap pertama ini mencakup pendaftaran untuk pelamar prioritas, termasuk guru, bidan pendidik D4, eks Tenaga Honorer Kategori II (THK-II), serta tenaga non-ASN yang terdaftar di Pangkalan Data BKN.

Untuk tahap kedua, pendaftaran akan dibuka mulai 17 November hingga 31 Desember 2024. Pada tahap ini, pelamar dengan kriteria berbeda dari tahap pertama dapat mengajukan lamaran.

BACA JUGA:MenPAN-RB Diganti Rini Widyantini, Honorer dan PPPK Langsung Gembira

Bagi Anda yang tertarik, jadwal dan rincian proses seleksi tahap 2 sudah diumumkan. Berikut adalah informasi selengkapnya:

Jadwal Seleksi PPPK 2024 Tahap I

Diketahui, pendaftaran PPPK 2024 tahap pertama ditujukan untuk beberapa kelompok prioritas, yakni

1. Pelamar prioritas guru.
2. Pelamar prioritas D4 bidan pendidik 2023.
3. Eks Tenaga Honorer Kategori II (eks THK-II).
4. Tenaga non-ASN yang terdata dalam Pangkalan Data BKN.

BACA JUGA:Ratusan Dosen dan Tendik PTNB Minta Dialihkan ke PNS dan PPPK

Adapaun Jadwal Tahapan seleksi di tahap I yaitu:

Pengumuman seleksi: 30 September-19 Oktober 2024
Pendaftaran seleksi: 1-20 Oktober 2024
Seleksi administrasi: 1-29 Oktober 2024
Pengumuman hasil seleksi administrasi: 30 Oktober-1 November 2024
Masa sanggah: 2-4 November 2024

BACA JUGA:Pendaftaran PPPK 2024 Masalah Baru, Bikin Honorer Senior Berduka

Jawaban sanggah: 2-6 November 2024
Pengumuman hasil pasca sanggah: 5-11 November 2024
Penarikan data final: 12-14 November 2024
Penjadwalan Seleksi Kompetensi: 15-25 November 2024
Pengumuman peserta, waktu, dan tempat seleksi kompetensi: 26 November-1 Desember 2024
Pelaksanaan Seleksi Kompetensi: 2-19 Desember 2024

BACA JUGA:Pelamar Terbanyak PPPK 2024 Bukan dari Guru Honorer, Justru Posisi Ini

Pengolahan nilai: 7-23 Desember 2024
Pengumuman hasil kelulusan: 24-31 Desember 2024 (untuk instansi tanpa Seleksi Kompetensi Teknis tambahan)
Pengumuman hasil kelulusan: 24-31 Desember 2024 (untuk instansi dengan Seleksi Kompetensi Teknis tambahan)
Pengisian daftar riwayat hidup dan Nomor Induk (DRH NI) PPPK: 1-31 Januari 2025
Usul penetapan NI PPPK: 1-28 Februari 2025

BACA JUGA:Jumlah Pelamar PPPK 2024 di Kabupaten Mukomuko 1.335, Berapa yang Sudah Submit?

Jadwal Seleksi PPPK 2024 Tahap II

Sementara untuk pendaftaran seleksi PPPK Tahap II mulai dibuka pada 17 November hingga 31 Desember 2024. Pendaftaran ini ditujukan bagi:

1. Tenaga non-ASN yang masih aktif bekerja di instansi pemerintah.

2. Lulusan Pendidikan Profesi Guru (PPG) untuk formasi guru di daerah.

BACA JUGA:Pelamar PPPK 2024 Masih Bingung Soal Meterai, BKN Beri Klarifikasi

Berikut Jadwal Tahapan Seleksi PPPK Tahap 2:

Pengumuman seleksi: 1-30 November 2024
Pendaftaran seleksi: 17 November-31 Desember 2024
Seleksi administrasi: 16 Desember 2024-3 Februari 2025
Pengumuman hasil seleksi administrasi: 4-18 Februari 2025
Masa sanggah: 19-21 Februari 2025

BACA JUGA:Pendaftaran PPPK 2024 Jadi Solusi Bagi Honorer Teknis Tanpa Sertifikat Keahlian

Jawaban sanggah: 20-27 Februari 2025
Pengumuman hasil pasca sanggah: 22-28 Februari 2025
Penarikan data final: 1-7 Maret 2025
Pemetaan titik lokasi seleksi: 8-23 Maret 2025

Kategori :