Tertarik Bisnis Pertanian? Ini 5 Tanaman Paling Menguntungkan!

Jumat 07-03-2025,14:21 WIB
Reporter : Andri Irawan
Editor : Andri Irawan

RASELNEWS.COM - Bisnis pertanian adalah salah satu sektor yang tidak akan tergeser oleh waktu. Setiap hari, manusia membutuhkan hasil pertanian seperti beras, sayur, dan buah.

Tanpa pertanian, makanan pokok pun tidak akan tersedia. Bahkan, tokoh dunia seperti Brunello Cucinelli menganggap hasil pertanian sebagai sesuatu yang paling berharga.

BACA JUGA:7 Tips Sukses Bisnis Tanaman Hias dengan Keuntungan Jutaan Rupiah

Karena permintaan yang selalu ada, bisnis pertanian menjadi peluang usaha yang menjanjikan. Jika kamu tertarik untuk terjun ke dunia pertanian, berikut adalah lima jenis tanaman yang bisa memberikan keuntungan besar.

1. Bisnis Pertanian Organik

Ada dua alasan utama mengapa pertanian organik begitu menguntungkan. Pertama, kesadaran masyarakat terhadap pola makan sehat semakin meningkat. Mereka lebih memilih produk bebas pestisida yang lebih aman dikonsumsi.

BACA JUGA:4 Jenis Makanan yang Menjadi Tren dalam Bisnis UKM Online

Kedua, permintaan dari pasar modern dan restoran terus meningkat. Dengan menjalin kerja sama dengan supermarket atau bisnis kuliner, hasil panen seperti sayur, buah, beras, dan biji-bijian organik dapat langsung disalurkan tanpa harus repot mencari pembeli.

2. Bisnis Pertanian Hidroponik

Banyak calon petani menghadapi kendala lahan yang terbatas. Jika kamu mengalami hal yang sama, pertanian hidroponik bisa menjadi solusi. Metode ini tidak membutuhkan tanah subur karena nutrisi diberikan melalui sistem air.

BACA JUGA:Apa itu Jastip? Simak 5 Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Memulai Bisnis Jasa Titip

Keuntungan lainnya, hidroponik dapat dilakukan di lahan sempit atau dalam ruangan, sehingga lebih mudah dalam perawatan dan pengawasan. 

Selain itu, produk hidroponik seperti selada, bayam, dan kangkung organik memiliki harga jual yang cukup tinggi.

3. Bisnis Tanaman Hias

Permintaan tanaman hias terus meningkat, terutama dari pecinta tanaman dan pemilik usaha dekorasi. Jika ingin terjun ke bisnis ini, sebaiknya pilih lokasi di daerah yang beriklim sejuk seperti dataran tinggi, karena cocok untuk berbagai jenis tanaman.

BACA JUGA:Waspada! Modus Penipuan Phishing Baru, Targetkan Bisnis di Media Sosial! Ini Cirinya

Kamu bisa menanam bunga yang sedang tren di pasaran serta jenis tanaman hias yang selalu dicari, seperti anggrek, monstera, atau kaktus. Dengan strategi ini, keuntungan bisa didapatkan secara konsisten.

4. Bisnis Budidaya Cabai

Cabai merupakan komoditas pertanian yang selalu dicari, bahkan saat harganya melonjak. Setiap tahun, terutama menjelang Hari Raya, permintaan cabai meningkat drastis.

BACA JUGA:Tips Mendapatkan Cuan dari Meta AI WhatsApp, Peluang Bisnis Baru yang Bisa Anda Coba

Untuk memaksimalkan keuntungan, pilih jenis cabai yang paling laris di pasaran seperti cabai merah besar atau cabai keriting. Perhatikan juga faktor musim dan teknik budidaya yang tepat agar hasil panen maksimal dan tidak mengalami kerugian akibat gagal panen.

5. Bisnis Budidaya Vanili

Vanili termasuk tanaman yang jarang dibudidayakan karena membutuhkan perawatan khusus dan tidak bisa tumbuh di sembarang tempat. Namun, justru karena hal ini, harga vanili sangat tinggi di pasaran, baik lokal maupun internasional.

BACA JUGA:7 Hambatan dan Tantangan yang Kerap Dialami Pelaku Bisnis Online

Saat ini, harga vanili berkisar antara Rp100.000 hingga Rp300.000 per kilogram, tergantung kualitasnya. Bisnis ini cocok dijadikan investasi jangka panjang karena tanaman vanili bisa dipanen berkali-kali. (**)

Kategori :