Honda dan Sony Perkenalkan SUV Listrik Afeela

Honda dan Sony Perkenalkan SUV Listrik Afeela

SUV Listrik Afeela-istimewa-

RASELNEWS.COM – Dua raksasa industri Jepang, Honda dan Sony, resmi memperkenalkan SUV listrik Afeela dalam ajang Consumer Electronics Show (CES) 2026 yang digelar di Las Vegas, Amerika Serikat.

Model ini dikembangkan oleh perusahaan patungan Sony Honda Mobility dan menjadi versi SUV yang dikembangkan bersamaan dengan sedan Afeela 1, yang dijadwalkan mulai dikirim ke konsumen pada akhir tahun ini.

BACA JUGA:Daftar Mobil Baru Yang Diprediksi Rilis di Indonesia 2026, Dari Mobil Listrik hingga Hybrid!

SUV Afeela masih ditampilkan dalam bentuk mobil konsep dan diproyeksikan mulai dipasarkan di Amerika Serikat paling cepat pada 2028. 

Meski pasar kendaraan listrik di AS menunjukkan perlambatan, Afeela tetap menegaskan fokusnya pada segmen EV premium.

Dari sisi desain, SUV Afeela tidak mengusung bentuk kotak khas SUV konvensional. Tampilannya lebih menyerupai sedan ber-ground clearance tinggi, dengan bodi memanjang dan garis desain yang halus. 

BACA JUGA:Mobil Listrik Volvo EX60 Jangkauan Terjauh di Dunia dan Pengisian Daya Tercepat, Penantang Tesla Model Y

Secara keseluruhan, desainnya mengingatkan pada konsep Mercedes-Maybach Ultimate Luxury yang diperkenalkan pada 2018, namun dengan pendekatan yang lebih sederhana dan modern.

Hingga saat ini, spesifikasi teknis resmi belum diumumkan.

Namun merujuk pada konsep Vision-S 02, SUV listrik Afeela diperkirakan memiliki dimensi 4.895 x 1.930 x 1.650 mm, jarak sumbu roda 3.030 mm, menggunakan pelek 20 inci, serta bobot sekitar 2.480 kg.

BACA JUGA:Honda Perkenalkan Motor Listrik UC3, Dibanderol Rp71 Juta, Apa Istimewanya?

Pendekatan desain minimalis menjadi ciri utama SUV ini. Hampir tidak terlihat garis bodi tegas, sementara gagang pintu dibuat tersembunyi demi menciptakan tampilan yang bersih sekaligus meningkatkan efisiensi aerodinamika. 

Desain SUV Afeela juga memiliki banyak kesamaan dengan Vision-S 02 yang pernah dipamerkan Sony pada CES 2022.

Soal harga, versi SUV Afeela masih belum diumumkan. Sebagai pembanding, sedan Afeela 1 di pasar Amerika Serikat dibanderol mulai USD 89.900 untuk varian Origin dan USD 102.900 untuk varian Signature. (**)

Sumber: