Pemkab Bengkulu Selatan Jamin Hak Tumbuh Kembang Anak

Pemkab Bengkulu Selatan Jamin Hak Tumbuh Kembang Anak

KOTA MANNA – Pemerintah Daerah Kabupaten (Pemkab) Bengkulu Selatan (BS) berkometmen dan menjamin terpenuhinya hak tumbuh kembang anak usia dini dalam hal pendidikan, kesehatan, gizi, perawatan, pengasuhan, serta perlindungan dan kesejahteraan anak.

Hal ini terwujudnya Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 60 Tahun 2013 tentang PAUD Holistik Integratif (PAUD-HI), sebagai bentuk komitmen pemerintah dalam menjamin terpenuhinya holistik integratifnya hak tumbuh kembang anak usia dini dalam hal pendidikan, kesehatan, gizi, perawatan, pengasuhan, serta perlindungan dan kesejahteraan anak.

Karena layanan pendidikan sebagai layanan dasar yang diselenggarakan di satuan PAUD untuk mengembangkan berbagai potensi anak yang mencakup nilai-nilai. Maka, penyelenggaraan layanan pendidikan mengacu pada standar nasional PAUD dan acuan lainnya yang dikeluarkan oleh Kemendikbud RI.

Keberadaan PAUD Holistik Integratif merupakan penanganan anak usia dini secara utuh, untuk mengoptimalkan semua aspek perkembangan anak yang dilakukan secara terpadu oleh berbagai pemangku kepentingan di tingkat masyarakat, pemerintah daerah, dan pusat.

“Prinsipnya Pemkab BS tetap berkometmen dan menjamin terpenuhinya hak tumbuh kembang anak, sebagai tindaklanjut Perpres yang ada,” ujar Bupati BS, Gusnan Mulyadi. Dikatakan Gusnan, dengan keberadaan PAUD-HI secara umum terselenggaranya layanan pengembangan anak usia dini holistic integratif menuju terwujudnya anak Indonesia yang sehat, cerdas, ceria, dan berakhlak.

Pelaksanaan PAUD-HI dilakukan secara simultan, sistematis, menyeluruh, terintegrasi dan berkesinambungan untuk mendukung tumbuh kembang yang optimal demi mewujudkan anak yang sehat, cerdas, dan berkarakter sebagai generasi masa depan yang berkualitas dan kompetitif.

“Mulai dari hak anak terpenuhi holistik integratif kecukupan gizi agar dapat bereksplorasi dan mengembangkan kemampuan otaknya dengan maksimal. Selain itu, anak juga perlu distimulasi sedini mungkin, mendapatkan pengasuhan yang baik, serta hak mendapatkan perlindungan dari kekerasan fisik dan psikologis, tentunya peran serta PAUD sangat dibutuhkan,” pungkasnya.(one)

Sumber: