Kayu Lapuk, Jembatan Palak Saghak Ditutup!

Kayu Lapuk, Jembatan Palak Saghak Ditutup!

KOTA MANNA - Jembatan kayu yang menghubungkan Kelurahan Kampung Baru dan Kelurahan Pasar Baru Kecamatan Kota Manna mengalami kerusakan. Kayu lantai jembatan sudah lapuk dan akan membahayakan warga yang melintas.

Ketua RT 07 Kelurahan Kampung Baru, Maryan Nur K (40), mengaku jembatan terakhir diperbaiki sekitar 2 tahun lalu. Perbiakan dilakukan untuk penggantian kayu lantai jembatan. “Namanya juga kayu, tidak akan bertahan lama. Apalagi kini musim hujan, kayu akan cepat lapuk atau keropos,” ujar Maryan.

Dia mengaku sudah mengajukan usulan ke BPBD dan Dinas PUPR BS untuk dapat memperbaiki jembatan, “Akses warga jadi terganggu. Jembatan menjadi jalan cepat untuk warga bepergian. Saat masih bagus, motor dan mobil sering melewati jembatan,” ujarnya.

Pantauan Rasel, jembatan yang menyeberangi anak Sungai Aik Saghak itu memang sudah tidak layak dilewati. Lantai jembantan sudah berlubang dan lapuk. Jika memaksakan diri melintasi jembatan, terancam jatuh ke dalam anak sungai.

Selama belum diperbaiki, warga RT 07 Kelurahan Kampung Baru akan menutup jembatan agar tidak ada warga lain yang memaksa melintas. “Kemarin ada kejadian anak-anak pulang dari mengaji hampir terjatuh karena kayu lantai jembatan tiba-tiba ambrol. Beruntung ada warga sekitar yang melihat,” ungkap Maryan. (mg1)

Sumber: