Petugas Sapu Jalan Sudirman Alami Pelecehan Seksual
KOTA MANNA – Seorang perempuan yang sehari-hari bekerja sebagai petugas kebersihan di lingkungan Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Kabupaten Bengkulu Selatan (BS) berinisial H (49), menjadi korban dugaan pelecehan seksual, Senin (11/10/2021) pagi hari.
Namun, perlawanan yang dilakukan warga Kecamatan Kota Manna itu berhasil membuat pelaku kabur. Dari informasi yang dihimpun Rasel, peristiwa saat korban ingin berangkat bertugas menyapu median Jalan Jenderal Sudirman sekitar pukul 06.05 WIB. Ketika itu korban mengendarai sepeda motor jenis matik.
Untuk mempersingkat waktu tempuh, korban melintasi jalan Padang Panjang. Namun, belum sampai di lokasi yang dituju atau tepatnya di eks perumahan jaksa di Jalan Raya Padang Panjang atau 100 meter sebelum TMP Semaku, motor korban ditendang orang tak dikenal dari sisi kiri.
Korbanpun terjatuh bersama sepeda motornya. Melihat korban tak berdaya, OTD yang diketahui seorang pria tersebut langsung menghampiri dan mendekap korban sambil (maaf.red) mengeluarkan alat vitalnya kepada korban.
Meski terdesak, korban melawan dengan cara memukul alat kemaluan pelaku. Perlawanan korban berhasil. Seketika, pelaku melarikan diri. "Beruntung isteri saya masih sadar setelah jatuh sehingga sempat melawan. Saat pelaku kabur, isteri saya langsung menuju ke Kantor Polisi Sektor Kota Manna untuk melapor," ujar Ra (50) suami korban.
Selain trauma, Ra mengaku istrinya mengalami luka lecet setelah terjatuh dari motor. Ia pun berharap pelaku ditangkap untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya. (rzn)
Sumber: