Bupati Serahkan 1.270 Paket Masker dan Vitamin
TAIS - Bupati Seluma Erwin Octavian, SE menyerahkan sebanyak 1.270 paket berisi masker dan vitamin yang digunakan untuk penanganan covid-19 di Kabupaten Seluma. Paket tersebut diserahkan oleh kepada Karang Taruna. Yang diterima langsung oleh Ketua Karang Taruna Kabupaten Seluma Samsul Aswajar, S.Sos.
Dalam sambutannya, Bupati mengatakan bahwa sampai saat ini pandemi covid-19 belum berakhir. Bahkan Bupati Seluma mewanti-wanti bahwa dari informasi yang diterima. Ada virus covid-19 varian R 1 yang bermutasi. Namun dirinya tetap berharap bahwa tidak terjadi ledakan kasus covid-19 du Kabupaten Seluma nantinya.
"Sampai saat ini kasus covid-19 belum berakhir. Apalagi ada virus varian baru jenis R 1. Tapi kita berharap agar tidak terjadi ledakan covid-19 di Kabupaten Seluma. Serta masyarakat Seluma tetap terlindungi dari virus mematikan ini," tegasnya.
Bupati meminta agar masyarakat yang belum divaksin supaya divaksin. Karena saat ini Dinas Kesehatan melalui puskemas memberikan pelayanan pemberian vaksin kepada masyarakat. Agar masyarakat di Kabupaten Seluma bisa terlindungi dan tidak mudah terpapar dengan virus covid-19 saat ini.
Lebih lanjut, Bupati mengatakan bahwa paket masker dan vitamin ini nanti akan diberikan pada 28 Oktober berkaitan dengan hari Sumpah Pemuda. "Saya berharap paket masker dan vitamin bisa cukup diberikan kepada masyarakat. Serta mencukupi, nanti akan disalurkan oleh Karang Taruna bersamaan dengan hari Sumpah Pemuda," pungkas Bupati Seluma. (rwf)
Sumber: