DPD PAN Bengkulu Selatan Gelar LKAD, Target 4 Kursi di Pileg 2024

DPD PAN Bengkulu Selatan Gelar LKAD, Target 4 Kursi di Pileg 2024

RASELNEWS.COM, BENGKULU SELATAN - Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Bengkulu Selatan mulai bersiap menghadapi pemilu legislatif (Pileg) tahun 2024.

Pada hari Rabu (5/1/2022) dilaksanakan Latihan Kader Amanat Dasar (LKAD) dan pelatihan saksi pemilu. Kegiatan tersebut digelar di Balai PAN, dan diikuti pengurus DPD, DPC, dan bakal calon legislatif (bacaleg) DPD PAN Bengkulu Selatan.

Ketua DPD PAN Bengkulu Selatan, H. Parial, SH mengatakan, LKAD dan pelatihan saksi pemilu dilaksanakan untuk mematangkan kesiapan partai bertarung di pemilu 2024.

"LKAD dan pelatihan saksi pemilu bagian dari persiapan kami mematangkan persiapan di pemilu 2024 nanti. Persiapan dimulai dari sekarang," kata Parial.

Pada pileg 2024 nanti, DPD PAN Bengkulu Selatan mengusung kader terbaik sebagai caleg. Sehingga figur yang dipilih rakyat untuk menjadi wakil di lembaga parlemen adalah orang punya kemampuan menyuarakan dan memperjuangkan aspirasi masyarakat.

"Bacaleg sudah kami siapkan. Tentu kader terbaik yang akan diusung. Yang mampu menjalankan amanah sebagai wakil rakyat di DPRD," kata Parial.

Ditegaskan Parial, di pemilu 2024 nanti PAN optimis bisa meraih empat kursi di DPRD Bengkulu Selatan, dan satu kursi DPRD Provinsi Bengkulu dari Dapil Bengkulu Selatan-Kaur.

"Kami yakin dengan semangat, kekompakan, dan kualitas kader, target meraih empat kursi DPRD kabupaten (Bengkulu Selatan) dan satu kursi DPRD provinsi," ujar Parial. (yoh)

Sumber: