Pemkab BS Terapkan Program MAKMUR, Sasarannya Petani

Pemkab BS Terapkan Program MAKMUR, Sasarannya Petani

RASELNEWS.COM, BENGKULU SELATAN - Pemkab Bengkulu Selatan (BS) akan menerapkan program Mari Kita Majukan Usaha Rakyat (Makmur), yang merupakan salah satu program unggulan Kementerian BUMN.

Harapannya adalah untuk meningkatkan produktifitas petani di BS, sehingga meningkat juga kesejahteraan mereka.

Ini disampaikan Bupati BS Gusnan Mulyadi usai mendapat kunjungan rombongan dari PT. PUSRI Palembang, Rabu (12/1/2022) di rumah dinasnya. Gusnan menyebut permasalahan bidang pertanian di BS selama ini adalah hanya tergantung dengan pupuk subsidi tanpa mempertimbangan unsur lainnya.

"Dengan begitu peningkatan produksi dengan efeknya peningkatan kesejahteraan petani, mudah-mudahan dengan program Makmur ini akan berhasil karena program Makmur ini memberikan pupuk yang cocok untuk tanah pupuk yang cocok," ujar Gusnan.

Dengan program Makmur, akan tercipta ekosistem bagi petani dengan segala kebutuhan pertanian. Dengan begitu, akan meningkatkan produktifitas petani dengan cara pertanian yang lebih baik. Dengan, hasil yang lebih banyak dan melimpah.

"Dengan program Makmur ini orientasinya untuk mendapatkan keuntungan yang lebih besar. Jangan sampai kita berbicara soal pupuk subsidi dengan ibaratkan minyak mengisi minyak bensin hanya batas Lampung dengan pertamax kita sampai Jakarta dengan volume yang sama hanya menambah sedikit kos pembelian," papar Gusnan.

Sumber: