Dukung Putri Asal Kaur di Pemilihan Puteri Indonesia 2022

Dukung Putri Asal Kaur di Pemilihan Puteri Indonesia 2022

RASELNEWS.COM, KAUR - Ajang Pemilihan Puteri Indonesia (PPI) 2022 ini merupakan ajang paling berkesan untuk warga Kabupaten Kaur. Pasalnya peserta PPI perwakilan Bengkulu merupakan putri asal Kaur .

Terkiat hal itu Bupati Kaur, H Lismidianto, SH, MH memberikan dukungan penuh kepada Syafaniar Virgyen untuk membawa nama baik Provinsi Bengkulu, khususnya Kabupaten Kaur yang akan digelar pada Maret mendatang.

“Tentu ini merupakan kebangaan kita karena ada putri asli dari Kaur bisa mewakili PPI ke tingkat Nasional. Kami dari Pemkab Kaur siap mendukung Syafaniar agar bisa mendapatkan hasil terbaik dan semoga terpilih menjadi Miss Universe 2022,” harap Bupati saat menerima Puteri Indonesia utusan Bengkulu yang akan mengikuti ajang Puteri Indonesia di aula lantai tiga Pemda Kaur, Kamis (10/2/2022).

Bupati menegaskan akan memberikan dukungan penuh serta menitip pesan kepada Syafaniar untuk membawa nama baik Provinsi Bengkulu dikancah nasional maupun internasional. Menurutnya, menang atau tidak itu adalah hal yang biasa dalam ajang pemilihan Putri Indonesia.

Baginya menjadi pemenang atau tidak, Syafaniar telah menjadi kebanggaan masyarakat Provinsi Bengkulu khususnya Kaur, karena telah berhasil melewati seleksi dan terpilih mewakili Provinsi Bengkulu. Juga ia mengajak kalangan ASN dan warga Kaur untuk memberikan dukungan kepada Syafaniar agar terpilih dalam PPI tingkat nasional ini.

“Saya mengajak semua pihak dan masyarakat Kaur dapat dapat mendukung Syafaniar dalam ajang PPI 2022 mewakili Provinsi Bengkulu. Kita optimis, dalam pemilihan nantinya Syafaniar bisa mendapatkan yang terbaik,” ucapnya.

Plt Kepala Disparpora Kaur Yasman, M.Pd juga menyampaikan, Syafaniar merupakan anak kedua pasangan Sahril Adnan atau Atta dengan ibu Tri Usmiaati warga Desa Selika Kecamatan Tanjung Kemuning Kabupaten Kaur. Kedatangannya bersama tim Puteri Indonesia ke Kabupaten Kaur ini untuk meminta dukungan dalam ajang PPI 2022 yang akan diselenggarakan pada Maret 2022 di Jakarta.

“Saya mengajak semua pihak untuk mendukung Syafaniar dan kita do’akan agar dirinya menang. Juga kita target ini masuk masuk ke 10 besar,” harapnya. Sementara itu, wanita kelahiran 4 Januari 2002 ini dan juga merupakan mahasiswi semester enam jurusan hukum Universitas Bengkulu. Syafaniar menyatakan, dalam persiapannya menghadapi PPI dirinya saat ini ia akan melakukan kunjungan ke seluruh kabupaten yang ada di Provinsi Bengkulu untuk meminta dukungan dan do’a restu .

“Karena Kaur ini merupakan tanah kelahiran saya. Maka awal saya meminta dukungan dan doanya dalam PPI ini. Setelah itu saya bersama tim akan akan mengunjungi seluruh daerah di Provinsi Bengkulu. Kita di sini hanya minta dukungan secara dan do’a restunya Bengkulu,” ujarnya. (jul)

Sumber: