Sudah 40 Desa Lebih Cairkan DD
RASELNEWS.COM, BENGKULU SELATAN - Memasuki awal Ramadan, sudah 40 desa lebih cairkan Dana Desa (DD) 30 persen tahap pertama. Sementara sisanya masih dalam pengurusan administrasi. Sampai Senin (4/4), Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) masih dipenuhi sejumlah kades dan perangkat yang mengurus administrasi pencairan DD tahap pertama.
"Ada sekitar 40 desa dari 192 desa, yang sudah kita rekomendasikan. ini karna berkas sudah lengkap sedangkan sisanya masih proses," kata Bupati Kaur H Lismidianto, SH, MH dismapaikan Kepala DPMD Kaur Asdiarman, S.Sos. melalui kabid Bina Pemerintahan Desa dan Kelurahan DPMD Kaur, Mulyanto Sumardi SE, (4/4).
Sebagaimana diketahui tahun ini DD kaur sedikit menurun dibandingkan tahun 2021 yang lalu sebesar Rp 172,2 miliar sementara tahun ini hanya 135,2 miliar. Atau mengalami penurunan sebesar Rp 12 Miliar.
Dia kembali menegaskan dalam penggunan DD tahun 2022 ini telah diaturan oleh Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 104 Tahun 2021 tentang penggunaan Dana Desa (DD). Dimana desa penerima DD wajib mengalokasikan 40 persen untuk Bantuan Langsung Tunai (BLT), 20 persen program ketahanan pangan dan 8 persen penanganan Covid-19.
“Untuk penggunaan DD tahun ini lebih mengarah untuk pemulihan perekonomian desa, dan tetap pada penanganan Covid-19. Pemdes diberikan kebebasan sekitar 32 persen DD untuk melaksanakan program apa saja, seperti pembangunan fisik, pelatihan, pemberdayaan dan lainnya,” imbuhnya.
Mulyanto menambahkan, kepada desa yang belum menyelesaikan administrasi untuk secepatnya melengkapi dokumen dokumen yang dibutuhkan mulia dari bukti bayar pajak, APBDes hingga laporna DD tahun 2021 yang lalu. Bila sejumlah dokumen yang dibutuhkan telah lengkap termasuk infut data pada sistem keuangan desa (Siskudes) maka tentu pihaknya tidak akan mempersulit.
"Kita juga menerima bila ada desa yang ingin konsultasi terkait dengan sejumlah kelengkapan yang harus disiapkan, sehingga jangan sungkan untuk melakukan konsultasi," ujar Mulyanto. (jul)
Sumber: