47 Rumah Dapat Bantuan

47 Rumah Dapat Bantuan

RASELNEWS.COM, BENGKULU SELATAN – Sebanyak 47 Rumah Tak Layak Huni (RTLH) di Bengkulu Selatan mendapat bantuan bedah rumah dari pemerintah. Rinciannya 9 unit RTLH mendapat bantuan dari Kementerian PUPR melalui Disperkim Provinsi Bengkulu. Kemudian 38 unit program Disperkim Bengkulu Selatan. Sehingga totalnya 47 rumah dapat bantuan.

Kepala Disperkim BS, Ir. Silustero, MM melalui Kepala Bidang (Kabid) Perumahan, Marjoni Adinata, M.Si mengakui, bahwasanya sembilan bantuan RTLH yang akan diberikan Kementerian PUPR melalui Disperkim Provinsi Bengkulu tersebut diantaranya, satu rumah warga Desa Padang Berangin dan delapan rumah warga Desa Gelumbang Kecamatan Kota Manna. Ada yang akan dilakukan pembangunan baru dan ada juga yang hanya perehaban saja. “Ya, ada sembilan RTLH di Gelumbang dan Padang Berangin akan mendapatkan bantuan bedah rumah dari Disperkim Provinsi Bengkulu. Kami hanya sebatas membantu pengecekan untuk memastikan saja,” kata Marjoni.

Marjoni mengaku tidak mengetahui besaran dana yang dikucurkan pemerintah untuk setiap rumah yang akan di dibedah. Namun kata dia, dana dari Kementerian PUPR tersebut biasanya dikucurkan langsung ke rekening masing-masing masyarakat penerima bantuan. Bahkan, diketahui saat ini pembangunan sembilan RTLH tersebut sudah dimulai karena sudah dilakukan pelatakan batu pertama. Pembangunan ditargetkan selesai tahun ini.

Selain sembilan RTLH dari Disperkim Provinsi tersebut, juga ada bantuan bedah rumah dari Disperkim BS, sebanyak 38 unit RTLH yang ada di wilayah Kecamatan Manna. (one)

Sumber: