Lima Tahun Penantian, Polisi Kaur Diberi Bayi Kembar Tiga

Lima Tahun Penantian, Polisi Kaur Diberi Bayi Kembar Tiga

RASELNEWS.COM, KAUR - Bayi kembar tiga lahir di Kabupaten Bengkulu Selatan. Penantian lama untuk menimang bayi, akhirnya berbuah manis bagi pasangan Yetri Marta Rahmadani (29) dan Brigpol Deby Nofriansyah (30), warga Desa Air Dingin, Kecamatan Kaur Selatan, Kabupaten Kaur.

Bagaimana tidak, lima tahun penantian untuk mendapatkan anak, ternyata malah diganjar dengan tiga bayi sekaligus.

Muhammad Zahran Abytri, Muhammad Zabran Abytri dan Muhammad Zafran Abytri. Itulah nama yang diberikan oleh kedua orang tuanya untuk bayi berjenis kelamin laki-laki yang dilahirkan secara sesar sekitar pukul 22.00 WIB, Selasa (12/4).

Ditangani oleh dr. Eka Putri Mahacakri, Sp.Og, proses operasi sesar pun berjalan lancar. Apalagi dr. Eka sudah mendampingi kehamilan Yetri sejak awal. “Zahran, Zabran, Zafran,” ungkap Brigpol Deby penuh rasa syukur menyebutkan nama panggilan ketiga bayinya.

Hingga kemarin, ketiga bayi kembar ini masih menjalani perawatan di incubator RSHD Manna. Hal itu agar imun tubuh bayi dapat lebih baik sebelum dibawa pulang orang tuanya.

Apalagi berat bayi kini sudah mencapai 1,9 kilogram, artinya terus membaik untuk dapat pulang bersama orang tuanya.

Yetri mengaku baru mengetahui bayi yang dikandungnya kembar tiga setelah menjalani pemeriksaan usia kehamilan bulan keempat.

“Alhamdulillah, ini karunia yang besar dalam hidup kami setelah menanti buah hati selama lebih kurang lima tahun ini. Kami sangat terharu atas titipan yang maha kuasa, dan bayi ini akan kami jaga dengan baik,” ujar Yetri ditemui Rasel di ruang perawatan RSHD Manna, Rabu (13/4/2022).

Didampingi Brigpol Deby yang bertuga sebagai anggota Unit PPA Satreskrim Polres Kaur, Yetri bersyukur dapat melahirkan dengan selamat bersama ketiga bayinya.

Perasaan bahagia juga disampaikan ibunda Yetri, Septi Hasnida (59) yang tidak menyangka akan mendapatkan cucu kembar tiga. Apalagi dalam riwayat keluarga mereka, belum ada bayi kembar.

“Sangat terharu dan kami sekeluarga besar langsung menangis bahagia setelah mendapat kabar bahwa cucu kami kembar tiga. Sekarang kami fokus merawat ketiga cucu kami ini,” ungkapnya. (rzn)

Sumber: