Tak Setuju Pansus Perda Nomenklatur, 4 Dewan WO
RASELNEWS.COM, BENGKULU SELATAN - Pembahasan revisi Perda Nomor 09 tahun 2016 tentang Pembentukan Susunan Perangkat Daerah mulai menimbulkan gejolak di DPRD Bengkulu Selatan (BS).
Dalam rapat paripurna internal pembentukan Panitia Khusus (Pansus) Pembahasan revisi Perda Pembentukan Susunan Perangkat Daerah atau Nomenklatur OPD, Selasa (10/5), empat Anggota DPRD BS, Nissan Deni Purnama, Alimin, Susman Hadi, dan Edwien Alfha memilih walk out (WO), meninggalkan persidangan.
Alasan empat anggota dewan dari Fraksi Golkar dan Fraksi Gerindra itu WO dari rapat paripurna karena tidak setuju dengan pembentukan pansus. Menurut mereka pembahasan revisi perda tersebut tidak perlu dibentuk Pansus, cukup diserahkan ke Bapemperda atau Komisi yang membidangi.
“Tidak perlu bentuk pansus. Lembaga ini kan ada AKD (alat kelengkapan dewan), ada Bapemperda dan Komisi. Pembentukan pansus ini seakan-akan tidak percaya Bapemperda atau Komisi bisa bekerja membahasa revisi perda tersebut,” kata Deni yang menjabat sebagai Ketua Bapemperda DPRD BS ini.
Deni juga mempertanyakan urgensi pembentukan pansus pembahasan raperda tersebut. Dia menilai ada keanehan dibalik pembentukan pansus.
“Kenapa harus pansus? Ini suatu keanehan. Sementara Bapemperda dan Komisi I saat ini belum ada pekerjaan, belum ada pembahasan raperda yang lain. Kenapa tidak diserahkan pembahasan revisi perda pembentukan susunan perangkat daerah ke Bapemperda atau Komisi I saja, kenapa harus bentuk pansus,” sesal Deni.
Meski empat anggota dewan WO dari rapat paripurna, DPRD tetap membentuk pansus yang akan membahas revisi perda nomenklatur OPD. Pansus tersebut berisikan 10 anggota dewan dari semua unsur fraksi. Pansus akan segera bekerja menuntaskan pembahasan revisi perda tersebut.
“Pansus akan mulai bekerja. Dalam proses pembahasan nanti, kami akan undang OPD yang tipologinya berubah. Kami akan lihat dan pelajari perubahan tipologi,” kata Ketua Pansus DPRD BS untuk pembahasan revisi Perda Pembentukan Susunan Perangkat Daerah. (yoh)
Struktur Pansus DPRD Pembahasan Revisi Perda Nomenklatur OPD
No Nama Jabatan Asal Fraksi
1 Holman Ketua PDI Perjuangan 2 Sumitro Wakil Ketua Nasdem 3 Heri Trisno Anggota Demokrat 4 Kumrin Anggota PAN 5 Dodi Martian Anggota Golkar 6 Yuliusman Anggota Persatuan 7 Yunadi Anggota Gerindra 8 Minadi Anggota Demokrat 9 Riko Ferdiansyah Anggota PDI Perjuangan 10 Joni Afrizal Anggota Nasdem (sumber; rapat paripurna dprd bs)
Sumber: