Waduh… Belasan Desa Belum Salurkan BLT DD Tahap I
RASELNEWS.COM, BENGKULU SELATAN – Belasan desa di Kabupaten Bengkulu Selatan belum menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) dari Dana Desa (DD) tahap satu periode Januari – April tahun 2022. BPKAD BS mengingatkan pemerintah desa (Pemdes) segera merealisasikan. Karena, laporan realisasi penyaluran BLT DD harus segera disampaikan ke BPKAD sekaligus persyaratan untuk pengajuan pencairan DD tahap II.
“Data terakhir pekan lalu masih ada sekitar 32 desa yang belum menyalurkan, tetapi sampai saat ini masih sekitar belasan desa lagi. Kami masih merekap jumlah pastinya,” kata Kepala BPKAD BS, Nuzmanto M.Aidil.
Dikatakan Nuzmanto, pihaknya berharap bagi Pemdes yang telah merealisasikan BLT DD tahap pertama untuk segera menuntaskan dan mengajukan pencairan DD tahap II. Karena batas akhir pengajuan pencairan paling lambat Agustus 2022 ini. Semakin cepat DD tahap dua dicairkan akan semakin bagus. Desa bisa memulai kegiatan lebih awal, sehingga tidak diburu waktu.
“Untuk BLT DD yang diterima warga penerima manfaat masing-masing Rp 300 ribu perbulan, untuk penyaluranya dilakukan bisa beberapa bulan sekaligus, dengan dana bantuan ini perekonomian warga di desa akan terbantu dimasa pandemi Covid-19” terangnya.
Masih berdasarkan data di BPKAD BS, sejauh ini tidak ada lagi desa yang belum mengajukan proses pencairan DD tahap I. Artinya kemungkinan tidak ada lagi desa yang belum cair. Jika anggarannya sudah dicairkan, patut dipertanyakan kenapa BLT DD belum disalurkan. Sementara anggarannya sudah diplot pada DD pencairan tahap pertama itu. (one)
Sumber: