Ada Program S1 Khusus Perangkat Desa, Simak Nih!!
Ilustrasi perangkat desa-DOK-raselnews.com
RASELNEWS.COM, BENGKULU - Pemprov Bengkulu melalui Dinas Pemerintahan dan Desa (PMD) akan memberikan progran kuliah kepada kepala desa dan atau perangkat desa.
Program pendidikan bekerja sama dengan Universitas Terbuka (UT) ini untuk memberikan kesempatan kepada kades dan perangkat desa yang baru lulus SMA, dapat melanjutkan ke tingkat strata satu (S1).
Kepala Dinas PMD Provinsi Bengkulu RA Denni mengatakan kades atau perangkat desa yang mendapatkan program hanya untuk lulusan SMA. “Dengan program ini kita harapkan para perangkat desa bisa mendapatkan pendidikan dengan jenjang yang lebih tinggi," kata Denni, Kamis (7/7).
BACA JUGA:TGR di Dinas Dikbud dan PUPR Lunas, Tinggal Lagi Dinas Perkim
Denni mengatakan program ini akan dianggarkan melalui APBDP 2022. Tahap awal, dianggarkan untuk 50-100 orang. "Seluruh kades jumlahnya 1.431 orang, karena keterbatasan anggaran, makanya baru 50-100 orang dulu," ujar Denni.
Terpisah, Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah menyatakan program ini untuk meningkatkan kompetensi para perangkat desa. Mulai dari pengelolaan anggaran, melaksanakan pelayanan publik, serta menggerakkan pembangunan.
"Ini salah satu solusi dalam meningkatkan kemampuan kepala desa dan perangkat desa. Apalagi masih banyak kades dan perangkat yang hanya lulusan SLTA atau malah hanya lulusan SLTP,” demikian
Gubernur. (cia)
Sumber: kepala dinas pmd provinsi bengkulu