Bendungan Selepah Di Bengkulu Selatan Segera Diperbaiki

Bendungan Selepah Di Bengkulu Selatan Segera Diperbaiki

SEKDA : Sekda Bengkulu Selatan didampingi Camat Seginim memantau Bendungan Selepah yang rusak-Wawan Suryadi-raselnews.com

RASELNEWS.COM, BENGKULU SELATAN – Bednungan Selepah di Desa Babatan Ulu Kecamatan Seginim yang rusak akibat diterjang banjir beberapa haru lalu segera diperbaiki. Kepastian ini disampaikan Sekda Bengkulu Selatan, Sukarni Dunip saat meninjau bendungan itu, kemarin.

Sukarni meminta Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) BS segera memperbaiki bendungan yang rusak itu. Agar air bisa mengalir kembali ke area persawahan masyarakat.

"Segera diperbaiki. Irigasi tersebut harus normal sebagaimana mestinya," tegas Sekda.

BACA JUGA:Sapi Berkeliaran, Sekda Bengkulu Selatan Marah

Sementara itu, Camat Seginim, Mardalena mengatakan, hujan deras yang melanda Kabupaten Bengkulu Selatan beberapa waktu lalu menyebabkan beberapa infrastruktur di wilayah kecamatan yang dia pimpin rusak. Mulai dari jalan yang tertimbun longsor, hingga bendungan  rusak akibat diterjang banjir.

Bendungan Selepah salah satunya, tidak dapat berfungsi lagi lantaran rusak akibat dihantam banjir pekan lalu. Material dari bebatuan menimbun bagian hulu bendungan.

Sehingga, air tidak bisa masuk lagi ke saluran irigasi.
Hal itu, menyebabkan sawah petani kekurangan air. Padahal, para petani sangat mengharapkan bendungan Selepa berfungsi normal kembali. Sehingga, sawah petani bisa digarap secara maksimal.

"Ya, bendungan Selepah rusak sudah sejak beberapa hari lalu, maka saya bersama pak Sekda memantau langsung ke lapangan, semoga dalam waktu dekat segera diperbaiki," terang Camat. (one)

Sumber: sekda bengkulu selatan