Bengkulu akan Pecahkan Rekor MURI

Bengkulu akan Pecahkan Rekor MURI

Ilustrasi rekor MURI-Ist-raselnews.com

RASELNEWS.COM, BENGKULU - Bengkulu akan pecahkan rekor muri minum teh mangrove terbanyak. Kegiatan yang melibatkan 1.000 orang ini digelar dalam rangka memperingati HUT RI ke 77.

Pembina kelompok Kampung Jenggalu Kito, Rifi Zulhendri mengatakan pesertanya terdiri dari unsur pemerintahan, Forkompinda, masyarakat umum, akademisi, mahasiswa, siswa sekolah, BUMN dan swasta. "Kegiatan ini dilaksanakan pada 16 Agustus 2022, di Kampung Jenggalu Kito (KJK) di Kelurahan Lingkar Barat, Kota Bengkulu," kata Rifi, Selasa (9/8/2022).

Rifi mengatakan, sebanyak 1.000 peserta tersebut akan dibagi menjadi 8 kelompok. Masing-masing sudah disiapkan spotnya. Pada setiap spot akan ada 1 koordinator yang akan memandu. Setiap spot itu jumlah pesertanya berbeda-beda. Ada yang 25 orang, 100 orang hingga 300 orang.

Pemecahan rekor muri dengan meminum teh mangrove ini akan berlangsung kurang lebih selama satu jam. Nantinya tim dari Rekor Muri Indonesia akan berkeliling ke 8 spot itu untuk memantau. "Jadi tim dari rekor Muri memantau selama kegiatan ini. Setelah acara selesai, barulah penyerahan sertifikat Muri," kata Rifi.

Pemecahan rekor muri minum dengan meminum teh mangrove, katanya,  bertujuan untuk mengkampanyekan konservasi mangrove yang ada di Bengkulu. Selain itu, sebagai salah satu upaya pemberdayaan masyarakat sekitar agar memiliki pendapatan alternatif dari pembudidayaan mangrove. "Yang paling utama adalah dalam rangka menyemarakkan HUT ke 77 RI," pungkasnya. (cia)

Sumber: