BREAKING NEWS: Kaur Kembali Dihantam Banjir

BREAKING NEWS: Kaur Kembali Dihantam Banjir

BANJIR : Anggota DPRD Kaur sedang membantu warga Desa Selika I Kabupaten Kaur yang terendam banjir-Julianto-raselnews.com

KAUR, RASELNEWS.COM  - Hujan lebat melanda Kabupaten Kaur. Hingga pukul 23.00 WIB malam ini hujan masih terjadi.

Akibat dua rumah warna di Desa Selika 1 Kecamatan Tanjung Kemuning Kabupaten Kaur kebanjiran. Genangan air terpantau hampir mencapai lutut orang dewasa.

"Ada dua rumah warga yang kebanjiran di Selila 1 saya masih durmah warga," ujar Irwanto Tohir anggota DPRD kaur dari partai Perindo kepada Raselnews.com.

Rumah yang kebanjiran milik Epriadi mantan Kades Selika I dan rumah Redial Odami tetangganya.

Air yang masuk ke dalam rumah Rumah Epriadi dan rumah Redial Odami berasal dari luapan air dari hamparan sawah Selika I.

BACA JUGA:BREAKING NEWS: Seranjangan Kaur Longsor, Jalinbar Macet Total

Perabot rumah tangga dan barang elktonik sudah banyak terendam. "Awalnya saya berniat ke RSUD Kaur sebab saya mendapat info ada banjir di situ. Saya ingin membantu di sana tapi diperjalanan melihat warga yang dilanda banjir sehingga mampir dan membantu," imbuhnya.

Smenetara itu akibat hujan lebat itu sejumlah desa yang menjadi langganan banjir dikota Bintuhan dan Kecamatan Tetap mulai waswas.

Warg Atma bisa tidur nyenyak. Pasalnya beberpa hari yang lalu pristiwa kebanjiran sudah melanda beberpa desa dan membuat warga cemas.

Sedangkan jalur jembatan Seranjangan masih tertimbun longsor dan belum bisa dilalui kendaraan dari dua arah dan BPBD masih berjibaku melakukan pembersihan matrial longsor.

Sumber: anggota dprd kaur