Bangun Mess di SPN, Pemkab BS Kucurkan Dana Rp 1 Miliar

Bangun Mess di SPN, Pemkab BS Kucurkan Dana Rp 1 Miliar

BATU PERTAMA: Bupati BS menghadiri peletakan batu pertama pembangunan SPN Polda Bengkulu-wawan suryadi-raselnews.com

BENGKULU SELATAN, RASELNEWS.COM - Untuk membangun mess di komplek Sekolah Polisi Negara (SPN) Polda Bengkulu di Curup Kabupaten Rejang Lebong, Pemkab BENGKULU SELATAN (BS) mengucurkan dana Rp 1 miliar.

Bupati BS Gusnan Mulyadi bahkan sudah melakukan peletakan batu pertama pembangunan mess SPN.

Bupati menyebut anggaran pembangunan mess SPN itu merupakan dana hibah dari Pemkab BS tahun 2022.

Gusnan berharap mess SPN Polda Bengkulu ini ke depannya dapat membantu meningkatkan pelatihan antara Pemkab BS dengan pihak Pusat Pendidikan Kepolisian SPN Polda Bengkulu.

Terpisah, Kepala SPN Polda Bengkulu Kombes Pol Asrial Kurniansyah, SH, SIK mengaku sinergisitas antara Unsur Forkopimda BS semakin terjalin erat.

Khususnya dalam mendukung dan menyukseskan program pembangunan yang dilaksanakan.

Ia juga sangat mengapresiasi Pemkab BS yang telah menyalurkan dana hibah untuk pembangunan mess kelas VIP ini.

“Atas nama pribadi dan Polda Bengkulu, kami mengucapkan terima kasih kepada Bupati dan Pemkab BENGKULU SELATAN atas pembangunan mess ini. Yang memang keberadaannya sangat kami butuhkan,” terangnya. (one)

Sumber: