Dua Kapolsek Berganti, Kanit Tipikor Jadi Sespri
SERTIJAB : Proses sertijab dua kapolsek dan Kabag Log Polres BS, Kamis (29/9)-Sugio Aza Putra-raselnews.com
BENGKULU SELATAN, RASELNEWS.COM - Dua kapolsek jajaran Polres Bengkulu Selatan resmi berganti. Ipda Erik Fahreza, SH dilantik menjadi Kapolsek Kedurang menggantikan Iptu Sasi Raharto, yang dimutasi menjadi Kapolsek Kota Manna. Sedangkan AKP Sukari, SE yang sebelumnya menjabat Kapolsek Kota Manna, dimutasi menjadi Kapolsek Seluma Polres Seluma.
Selain dua kapolsek, ada jabatan perwira lain yang bergeser di Polres BS. Yakni Kabag Log dijabat oleh AKP Nurman, menggantikan AKP Tukijan yang pensiun. Dan Kanit Tipikor Sat Reskrim, Ipda M. Bintang Azhar, STrK dimutasi menjadi Sespri Kapolda Bengkulu. Jabatan Kanit Tipikor masih kosong pasca ditinggal Bintang.
“Serah terima jabatan dua kapolsek dan Kabag Log sudah digelar tadi (Kamis, 29/9) dipimpin langsung oleh pak Kapolres. Sedangkan Kanit Tipikor hanya mengikuti acara pelepasan, soalnya belum ada gantinya, masih kosong,” kata Kasi Humas Polres BS, AKP Sarmadi.
BACA JUGA:Melawan, Curanmor 7 TKP Ditembak Polisi
Untuk pengisian Kanit Tipikor, lanjut Sarmadi, akan dibahas lebih lanjut. Sebab pengisian jabatan Kanit merupakan kewenangan Kapolres. “Belum tahu siapa yang akan ditunjuk jadi Kanit Tipikor. Itu nunggu surat dari pak Kapolres,” ujar Sarmadi.
Pelantikan dan serah terima jabatan dua kapolsek dan Kabag Log Polres BS digelar di halaman Mapolres BS. Upacara pelantikan dan sertijab dipimpin oleh Kapolres BS, AKBP Juda T Tampubolon, SH, SIK, MH dan diikuti pejabat utama (Pju) Polres BS serta anggota.
Kapolres berpesan kepada dua kapolsek yang baru dilantik agar menjalankan tugas secara maksimal. Khususnya dalam menjaga kamtibmas di wilayah hukum masing-masing.
“Selamat bertugas kepada rekan-rekan. Ciptakan kamtibmas yang kondusif di wilayah masing-masing, hadirkan Polri yang presisi untuk masyarakat,” pesan Kapolres. (yoh)
Sumber: kapolres bengkulu selatan