Program Replanting Kelapa Sawit Berlanjut, Ini Lokasinya

Program Replanting Kelapa Sawit Berlanjut, Ini Lokasinya

Bibit Kelapa Sawit-DOK-raselnews.com

BENGKULU SELATAN, RASELNEWS.COM - Program replanting atau peremajaan kebun kelapa sawit di Bengkulu Selatan dipastikan berlanjut pada tahun 2023 mendatang.

Bengkulu Selatan dipastikan kembali menerima kuota replanting dengan luas lahan mencapai 400 hektar. Kuota replanting ini khusus untuk wilayah Kecamatan Pino Raya dan Kecamatan Bunga Mas.

Bupati BS Gusnan Mulyadi mengatakan perkebunan kelapa sawit di BS memang sangat menjanjikan. Terbukti usulan replanting dari kelompok perkebunan kembali diakomodir oleh Dirjen Perkebunan untuk menerima jatah peremajaan sawit.

BACA JUGA:Hanya 5 Kecamatan Bisa Dapat Program Replanting

"Informasi dari OPD teknis, ada lima kelompok perkebunan kelapa sawit yang usulannya diakomodir. Di antaranya Desa Pagar Gading, Desa Padang Beriang, Desa Suka Bandung dan Desa Cinto Mandi Kecamatan Pino Raya. Serta satu kelompok di Desa Bunga Mas Kecamatan Bunga Mas," terangnya.

Para penerima kuota replanting 2023 ini akan mendapat pembiayaan hingga Rp 30 juta per hektar. Dana tersebut akan digunakan untuk keperluan pembelian bibit, clearing lahan dan beberapa kebutuhan lainnya.

BACA JUGA:Seluma Dapat Kuota Replanting 400 Hektar

Bahkan, selama masa replanting dilakukan, para petani juga menerima bantuan bibit tanaman pangan. Bantuan tersebut diberikan untuk menjaga keberlanjutan petani sawit selama proses replanting dilakukan.

“Dengan program replanting ini, menjadikan salah satu bukti bahwa Bengkulu Selatan memang masuk kategori penghasil sawit. Untuk itu diharapkan warga bisa memanfaatkan program ini dengan baik," pungkas Gusnan. (one)

Sumber: bupati bengkulu selatan