BREAKING NEWS : Mancing di Sungai Keramat, Warga Kaur Hilang

BREAKING NEWS : Mancing di Sungai Keramat, Warga Kaur Hilang

PENCARIAN: Pencarian warga kaur hilang saat mancing di sungai keramat-julianto-raselnews.com

KAUR, RASELNEWS.COM - Mancing di sungai keramat warga Desa Tebing Rambutan Kecamatan Nasal Kabupaten Kaur, Bengkulu bernama A Latif (45), dikabarkan hilang sejak Senin (14/8/2023).

Korban hilang setelah berangkat Mancing ikan bersama dua temannya di sungai keramat Manungla.

Hingga berita ini ditulis, Senin (14/8/2023) pukul 21:30 WIB pencarian terhadap korban masih dilakukan.

BACA JUGA:Ammana PayLater Syariah, Solusi Kredit Barang Tanpa Bunga dan Agunan, Buktikan!

BACA JUGA:Tempo 2 Hari! 4 Warga Bengkulu Selatan Meninggal Tragis, 1 di Kamar Kos, 3 Duel Maut di Sawah

Keberadaan korban belum juga terdeteksi, apakah korban tercebur ke sungai dan tenggelam atau ada kendala lain yang dialami oleh korban.

Hilangnya korban ini dibenarkan Kapolres Kaur Polda Bengkulu AKBP H Eko Budiman, S.IK, M.IK, M.Si melalui  Kapolsek Nasal AKP Pedi Setiawan,SH, MH.

BACA JUGA:CATAT! Ini 5 Aplikasi Penghasil Saldo DANA Gratis Hingga Jutaan, Tercepat dan Dijamin Membayar

BACA JUGA:Wajib Dicoba! Nih Kiat Sukses Bisnis Modal Kecil Untung Besar

Kapolsek mengatakan dia beserta anggotanya dan warga masih melakukan pencarian keberadaan korban yang dinyatakan hilang saat mancing di sungai keramat tersebut.

Lokasi sungai keramat tempat korban mancing di kawasan hutan Pesisir Barat Propinsi Lampung.

"Belum ketemu saat ini masih proses pencarian," jelas Kapolsek.

BACA JUGA:Pinjol Qazwa, Pinjaman Syariah Pilihan Tepat Pelaku Usaha Mikro yang Butuh Modal

BACA JUGA:Ini Penyebab Perkelahian Maut yang Menewaskan 3 Petani di Bengkulu Selatan

Kapolsek menjelaskan, pihaknya mengetahui ada informasi orang hilang itu setelah menerima laporan pada Senin (14/8/2023) sekira pukul 17.00 WIB.

Korban mancing ke sungai keramat bersama rekannya Amir (34) warga Desa Manau IX Kecamatan Padang Guci Hulu dan Agus Nadi (40) Desa Cuko Betung Kecamatan Padang Guci Hulu.

BACA JUGA:Satset HP, Dapat Saldo DANA Rp 132.000 dari Aplikasi Fizzo Novel, Yuk Mainkan!

BACA JUGA:BREAKING NEWS: Perkelahian Maut, 3 Petani di Bengkulu Selatan Tewas, 1 Kritis

Kronologis pada hari Sabtu, 12 Agustus 2023 sekitar pukul 15:01 WIB korban dan kedua temannya berangkat mancing ke sungai keramat.

Mereka nginap di area pemancingan. Pada hari ketiga mereka mancing yakni Senin Senin (14/8/2023) sekitar pukul 08.01 WIB, tiga orang ini memancing di tempat terpisah.

BACA JUGA:7 Manfaat Mengonsumsi Jeruk Bali, Diantaranya Membentuk Berat Badan Ideal

BACA JUGA:SAH! Ini Dia Jawaban Kode Voucher Badai Shopee Senin 14 Agustus 2023, Anda Pasti Dapat Diskon 100 Persen

Satu orang mancing ke arah hulu sungai, satu orang ke arah hilir dan satu orang lagi di tengah.

Satu jam kemudian, Amir dan Agus Nadi bertemu kembali dan mereka bermaksud menyusul korban A Latif.

Saat melakukan pencarian, Amir dan Agus melihat karung tempat pancing korban mengapung di sungai. Mereka juga melihat ada baju korban di atas batu.

BACA JUGA:Jabatan Anggota Bawaslu Seluma Berakhir Hari Ini, Penetapan Bawaslu Kabupaten/Kota Terpilih Molor

BACA JUGA:Warga Bengkulu Selatan yang Tewas di Kamar Kosan Ditusuk 7 Kali, Pelaku Ditangkap, Wajah Jadi Sorotan

Keduanyapun terus mencari korban di darat maupun di dalam air dengan cara menyelam. Namun air sangat dalam dan jarak pendang di dalam air sangat terbatas.

"Setelah tidak menemukan korban, kedua teman korban ini memberi kabar kepada warga lain. Wargapun menyusul untuk melakukan pencarian," ujar Kapolsek. (red)

Sumber: kapolsek nasal