BREAKING NEWS: Tiga Nelayan Desa Tanggo Raso Hilang Kontak

BREAKING NEWS: Tiga Nelayan Desa Tanggo Raso Hilang Kontak

Keluarga tiga nelayan yang sempat hilang kontak menunggu di muara sungai pino-sahri senadi-raselnews.com

RASELNEWS.COM – Tiga nelayan asal Desa Tanggo raso Kecamatan Pino Raya Kabupeten Bengkulu Selatan hilang kontak.

Nelayan Desa Tanggo raso yang hilang kontak itu yakni Aplan (50), Firmanadi (50) dan Akbar (30).

Hingga berita ini ditulis Nasib ketiga nelayan itu belum diketahui.

BACA JUGA:Harga Beras Melambung Tinggi, Warga Kesulitan Beli Beras di Gudang Bulog

BACA JUGA:Petani Kelapa Sawit di Bengkulu Tersenyum, Harga TBS Merangkak Naik, Pengepul Membeli Rp1.650 Perkilogram

Informasi di lapangan, ketiga nelayan Desa tango raso itu berangkat melaut Senin sore (4/9/2023).

Ketiga nelayan ini menggunakan perahu bermesin tempel menuju spot untuk mencari ikan.

Dijadwalkan ketiga nelayan itu mendarat pukul 07.01 WIB pagi tadi Selasa (5/9/2023).

Namun setelah ditunggu tunggu hingga siang hari ketiga nelayan tersebut tak kunjung menepi.

BACA JUGA:Keren! Minimarket Ini Gunakan Drone untuk Kirim Paket Pembeli, Nasib Kurir Terancam,

BACA JUGA:Tanpa Perlu ke Bank, Berikut Cara Daftar BSI Mobile Lewat HP, Transaksi Lebih Aman

Satu unit perahu nelayan Desa Tanggo Raso sudah meluncur untuk melakukan pencarian.

Kemudian satu unit perahu lagi sedang dipersiapkan untuk menyusul.

Warga juga sudah memberitahukan peristiwa ini kepada Pol Air Bengkulu Selatan.

Sumber: kades tanggo raso