7 Bahasa Daerah yang Populer Digunakan Masyarakat Indonesia

 7 Bahasa Daerah yang Populer Digunakan Masyarakat Indonesia

7 Bahasa Daerah yang Populer Digunakan Masyarakat Indonesia-istimewa-freepik.com

RASELNEWS.COM - Selain Bahasa Jawa, Indonesia kaya akan keragaman etnis juga memiliki berbagai Bahasa daerah.

Menurut DataIndonesia.id, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan mencatat bahwa Indonesia memiliki setidaknya 718 bahasa daerah yang beragam, tersebar di seluruh provinsi di Tanah Air.

Indonesia menduduki peringkat kedua di dunia setelah Papua Nugini dalam hal jumlah bahasa daerah yang digunakan.

BACA JUGA:Jangan Asal Ucap! Berikut 10 Bahasa Gaul yang Viral di Media Sosial dan Maknanya

Dari ratusan bahasa daerah tersebut, dalam artikel ini akan diulas 7 bahasa daerah yang paling populer digunakan di Indonesia.

Berikut 7 Bahasa Daerah yang Paling populer karena sering digunakan oleh masyarakat Indonesia

1. Bahasa Bugis

Bahasa Bugis termasuk dalam keluarga bahasa Austronesia dan banyak digunakan di wilayah Sulawesi Selatan. Bahasa Bugis memiliki beberapa dialek, seperti Luwu, Pangkep, Camba, Sinjai, Bone, Luwu, dan lainnya.

BACA JUGA:PinwheelGPT! Aplikasi 'Teman' Bagi Anak yang Ramah dengan Bahasa Sederhana

Selain di Sulawesi Selatan, Bahasa Bugis juga digunakan di wilayah DKI Jakarta, khususnya di Kecamatan Kepulauan Seribu Utara, Kabupaten Kepulauan Seribu.

2. Bahasa Musi

Bahasa Musi digunakan di wilayah sepanjang Sungai Musi, Sumatera Selatan. Bahasa ini memiliki beragam dialek, seperti Rawas, Penukal, Pegagan, Musi Sekayu, Palembang Lama, Penesak, Burai, Belide, Penesak, dan lainnya.

3. Bahasa Betawi

Bahasa Betawi banyak digunakan oleh suku Betawi dan penduduk wilayah Teluk Jakarta. Bahasa ini memiliki pengaruh dari berbagai bahasa, termasuk Melayu, Belanda, Portugis, Arab, Hokkien, Jawa, dan banyak lagi.

Pengaruh dari berbagai bahasa ini terjadi karena Batavia (sekarang Jakarta) merupakan tempat pertemuan orang-orang dari berbagai daerah, baik lokal maupun luar negeri.

BACA JUGA:HEBAT! Stasiun Kereta Api Jepang Dilengkapi Penerjemah Bahasa

4. Bahasa Minangkabau

Bahasa Minangkabau umumnya digunakan di Sumatera Barat dan juga dapat ditemukan di Malaysia.

Menurut petabahasa.kemdikbud.go.id, bahasa Minangkabau di Provinsi Sumatra Barat terdiri atas lima dialek, yaitu (1) dialek Pasaman, (2) dialek Agam-Tanah Datar, (3) dialek Lima Puluh Kota, (4) dialek Koto Baru, dan (5) dialek Pancung Soal.

Dialek Pasaman dituturkan di Kabupaten Pasaman Barat dan Pasaman. Dialek Agam-Tanah Datar dituturkan di Kabupaten Agam, Tanah Datar, Kota Padang Panjang, Padang Pariaman, Solok, Kota Solok, Solok Selatan, dan Pesisir Selatan.

BACA JUGA:Contoh Ucapan Hari Raya Idul Fitri 2023 Dalam Bahasa Indonesia

Dialek Lima Puluh Kota dituturkan di Kabupaten Lima Puluh Kota, Kota Payakumbuh, Tanah Datar, Kota Sawahlunto, Kabupaten Sijunjung, dan Dharmasraya.

Sumber: