Begadang Picu Pikun di Usia Dini? Berikut Penjelasan Ahli
Begadang Picu Pikun di Usia Dini? Berikut Penjelasan Ahli-istimewa-freepik.com
RASELNEWS.COM - Begadang atau kegiatan yang mengurangi waktu tidur pada satu hari ternyata bisa memicu pikun.
Menurut psikiater ahli, kebiasaan begadang saat muda dapat mempengaruhi fungsi metabolisme otak yang menyebabkan dimensia atau pikun.
BACA JUGA:Murah dan Mudah Didapat! Begini Cara Mengobati Sariawan dan Sakit Gigi dengan Getah Jarak
Untuk pekerja, begadang juga akan menimbulkan gangguan konsentrasi. Berikut beberapa penelitian yang menunjukkan hubungan antara begadang dan pikun:
1. Penelitian yang dilakukan oleh University of California, Berkeley, menemukan bahwa orang yang sering begadang memiliki risiko 40 persen lebih tinggi terkena penyakit Alzheimer.
BACA JUGA:RSUD Kaur Tak Ada Dokter THT, Warga Kesulitan Berobat, Ternyata Ini Penyebabnya
2. Penelitian lain yang dilakukan University of Surrey, Inggris, menemukan orang yang sering begadang memiliki volume otak yang lebih kecil di bagian hippocampus, yang merupakan bagian otak yang berperan penting dalam memori.
Berikut tips untuk menghindari begadang:
1. Pastikan Anda untuk tidur 7-8 jam setiap malam
2. Hindari kafein dan alkohol sebelum tidur
BACA JUGA:Fakta Unik Amla: Buah Rasa Asam dan Pahit Tapi Punya 7 Manfaat Kesehatan
3. Buatlah jadwal tidur yang teratur dan konsisten
4. Ciptakan lingkungan tidur yang nyaman dan tenang
Demikian penjelasan para ahli terhadap efek begadang sejak muda. Semoga bermanfaat. (red)
Sumber: