Golkar Berikan Mandat Kepada Dodi Martian Untuk Maju Pilkada Bengkulu Selatan

Golkar Berikan Mandat Kepada Dodi Martian Untuk Maju Pilkada Bengkulu Selatan

Dodi Martian penerima mandat Golkar untuk maju pilkada Bengkulu Selatan tahun 2024-dok-raselnews.com

BENGKULU SELATAN, RASELNEWS.COM - Partai Golongan Karya (Golkar) memberikan mandat kepada Dodi Martian S.Hut, MM untuk maju sebagai Calon Bupati Bengkulu Selatan pada pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

Dodi Martian sebagai kader terbaik Golkar menerima mandat dari partainya untuk maju sebagai calon bupati di kantor DPP Partai Golkar saat acara Rapimnas, Selasa (21/11).

BACA JUGA:Kinerja 10 Kepala Dinas di Seluma Dievaluasi, Ada Apaa? Apakah Ini Sinyal Akan Dilakukan Rotasi?

BACA JUGA:Penjualan BBM bersubsidi Pertalite di SPBU Kutau Dihentikan, Belum Tahu Kapan Pelayanan Dibuka, Ini Sebabnya

Diketahui Dodi Martian merupakan putra asli Bumi Sekundang Setungguan. Dia sudah malang melintang di dunia politik.

Dodi Martian sudah tiga periode menjadi Anggota DPRD Bengkulu Selatan.

Karier politiknya yang cemerlang inilah kemungkinan yang membuat Golkar memberikan rekomendasi kepada Dodi Martian untuk maju sebagai cabup di pilkada Bengkulu Selatan tahun 2024.

BACA JUGA:BREAKING NEWS: Pacar Menikah, Penjual Martabak Ditemukan Meninggal Tergantung

BACA JUGA:BREAKING NEWS: Shalat Maghrib di Masjid Darussalam, Honda Beat Warga Bengkulu Selatan Raib

“Tentu saya sangat berterima kasih atas kepercayaan DPP Partai Golkar yang memberi mandat atau penugasan kepada saya untuk maju sebagai calon kepala daerah di pilkada tahun depan. Saya siap menjalankan mandat ini,” kata Dodi.

Dodi Martian mengaku, secara pribadi dia memang memiliki keinginan dan niat untuk membangun Kabupaten Bengkulu Selatan yang merupakan tanah kelahirannya.

BACA JUGA:Tak Diduga, Ternyata Ini 7 Kebiasaan Orang IQ Tinggi

BACA JUGA:Asyiiik Akhir Tahun Ada Libur 4 Hari, Saatnya Healing Nih

Karena memiliki kepribadian yang berintegritas dan merakyat, selama ini tidak sedikit masyarakat yang meminta agar Dodi Martian mencalonkan diri bersaing memperebutkan kursi Bupati bengkulu Selatan.

Namun selama ini Dodi Martian masih menahan diri, selain belum mendapat rekomendasi dari partai, dia juga ingin mempersiapkan diri lebih matang.

Sumber: dodi martian