Skutik Berdesain Retro Resmi Diluncurkan, Harga Setara BeAT, Yamaha Grand Filano dan Honda Stylo 160 Waspada!

Skutik Berdesain Retro Resmi Diluncurkan, Harga Setara BeAT, Yamaha Grand Filano dan Honda Stylo 160 Waspada!

Jialing Bugatti 125 -istimewa-tangkapan layar youtube YRP Official

RASELNEWS.COM - Semakin hari semakin sengit, berita terbaru yang menghebohkan dunia otomotif terutama segmen motor matic retro.

Kabar tentang diluncurkannya sebuah motor matic yang berdesain retro moderen ala vespa, yaitu Jialing Bugatti 125.

BACA JUGA:Triumph TF-250X, Motocross Asal Inggris yang Mirip Motor KTM, Segini Banderolnya

Dengan desain retro klasik, tampaknya skutik terbaru ini akan menjadi pesaing serius bagi Honda Stylo 160 dan Yamaha Grand Filano di pasar Indonesia.

Skutik terbaru yang baru saja di rilis ini akan tersedia di pasar Tiongkok, dan kemungkinan akan beredar juga di Pasar Indonesia untuk meramaikan pasar otomotif tanah air.

BACA JUGA:Suzuki Vstrom 250SX, Motor Sport Adventure Paling Murah di Kelasnya, KTM dan Kawasaki Lewat!

Hal yang menarik dari motor yang dilabel Jialing Bugatti 125 ini adalah harganya yang terjangkau.

Dengan mesin 125cc, skutik ini dijual dengan harga hanya sekitar 17 jutaan saja atau setara dengan Honda BeAT.

Harganya ini jelas lebih murah dibandingkan dengan Yamaha Grand Filano atau Honda Stylo 160.

BACA JUGA:Legenda Motor Bebek Honda Kembali Bangkit, Tampilan Lebih Segar dan Sporty, BBM Irit 62 KM/L, Harga Bersahabat

Jika Jialing Bugatti 125 ini masuk ke Indonesia, pasti akan menarik perhatian banyak bikers ditanah air, terutama pecinta motor berdesain retro klasik.

Dari segi desain, pabrikan asal Tiongkok ini menggabungkan beberapa elemen desain dari skutik Retro lainnya.

BACA JUGA:Yamaha Serbu Pasar Indonesia, 5 Motor Terbaru Segera Diluncurkan, Honda Mulai Kelimpungan

Seperti lampu depan berbentuk batok seperti Vespa Sprint, tameng depan dengan dasi khas Vespa, dan bodi samping yang memanjang ala Lambreta.

Mesinnya adalah mesin single silinder 125cc berpendingin udara, dengan tenaga sebesar 9,2 DK pada 7.500 RPM dan torsi puncak sebesar 9,5 Nm pada 6.500 RPM.

Sumber: