Resmi Dipasarkan di Indoneia! Aprilia New GPR250R Siap Bersaing dengan Kawasaki ZX-25R

Resmi Dipasarkan di Indoneia! Aprilia New GPR250R Siap Bersaing dengan Kawasaki ZX-25R

Aprilia GPR250R -Istimewa-Tangkapan Layar Youtube DH 99 Official

Motor ini menggunakan sistem pengereman ABS dual channel baik di bagian depan maupun belakang. Untuk memberikan kesan superbike, suspensi depan berjenis upside down turut dipasang.

Mesin dengan kapasitas 249,2 cc ini memiliki rasio kompresi 11:1, tipe mesin single silinder DOHC empat tak empat katup berpendingin cairan.

BACA JUGA:Suzuki Vstrom 250SX, Motor Sport Adventure Paling Murah di Kelasnya, KTM dan Kawasaki Lewat!

Mampu menghasilkan tenaga hingga 20,5 KW atau sekitar 27,87 PS pada putaran 9000 RPM, dengan torsi puncak mencapai 21,5 Nm pada putaran 7500 RPM.

Meskipun memiliki mesin 250 cc 1 silinder, tenaga yang dihasilkan Aprilia GPR250R terlihat sangat mantap, terlebih dengan bobotnya yang relatif ringan, yaitu 158 kg.

BACA JUGA:Rival Kawasaki W75 dan Yamaha XSR 155 Hadir di Indonesia, Desain Sangar dan Gahar, Harga Diobral

Kapasitas tangki bahan bakarnya mencapai 14 liter. Dilihat dari dimensi, motor ini cukup ramah dengan tinggi tempat duduk hanya 770 mm.

Aprilia menyediakan dua pilihan warna untuk GPR250R, yaitu hitam dan hitam kombinasi silver.

Kedua pilihan warna ini dilengkapi dengan striping khas Aprilia dengan logo besar berwarna merah di sisi kanan dan kiri.

BACA JUGA:Walau Harga Tak Sesuai Fitur, Motor 4 Tak Kawasaki Desain Retro Ini Terjual Ribuan Unit

Untuk harganya, Aprilia GPR250R dijual seharga 26.800 Yuan China atau sekitar Rp60,14 juta (dengan asumsi kurs 1 Yuan China setara dengan Rp2.244).

Aprilia China melalui Jonson Piagio sudah membuka pre-order untuk motor sport terbarunya ini pada saat peluncuran pertama di Motor Expo China dan akan tersedia di Asia dan beberapa negara lainnya, termasuk Indonesia.(man)

Sumber: