Wakapolres Kaur dan Kapolsek Kaur Utara Polda Bengkulu Dimutasi
Ilustrasi mutasi Perwira Polri-istimewa-raselnews.com
BENGKULU SELATAN, RASELNEWS.COM - Gerbong mutasi perwira pertama jajaran Polda Bengkulu kembali bergulir.
Sebanyak 8 perwira dimutasi dan bergeser dari jabatan sebelumnya. Diantara delapan perwira pertama yang dimutasi, Wakapolres Kaur, Kompol Enggarsah Alimbaldi, SH, SIK dimutasi menjadi PS Kasubditgakmum Ditpolairud Polda Bengkulu.
Posisinya digantikan Kompol Indramawan Kusuma Trisna, S.I.K., M.SI yang sebelumnya bertugas sebagai Kasubbagmutjab Bagbinkar RO SDM Polda Bengkulu. Kemudian Kapolsek Kaur Utara, Ipda. Slamet Ambyah, SH dimutasi menjadi Pamen Polres Seluma.
BACA JUGA:123 Pejabat Bengkulu Selatan Dimutasi, 4 Orang Promosi ke Eselon II B, Ini Daftarnya
Posisinya digantikan Ipda. Novaldy Dewanda Baskara, S.Tr.K., M.H yang sebelumnya bertugas sebagai PS Panit 2 Unit 2 Subdit 3 Ditreskrimsus Polda Bengkulu. Novaldy juga bertugas sebagai Kanit Pidum dan Kanit Tipikor Sat Reskrim Polres Bengkulu Selatan.
Mutasi delapan perwira pertama jajaran Polda Bengkulu itu mengacu Surat Telegram Kapolda Bengkulu Nomor ST/134/KEP/2024 tanggal 30 April 2024.
Dalam surat telegram tersebut, disebutkan perwira yang dimutasi selain Wakapolres Kaur dan Kapolsek Kaur Utara. Diantaranya Kompol.
BACA JUGA:Pemkab Kaur Gelar Mutasi, 76 Pejabat Bergeser, Ini Daftar Namanya
Chusnul Qomar dari Wakapolres Bengkulu Utara dimutasi menjadi Kabagbekum Rolog Polda Bengkulu. Posisinya digantikan Kompol. Kadek Suwantoro yang sebelumnya menjabat Kapolsek Gading Cempaka Polresta Bengkulu.
AKP Agus Norman dari Kasipasdal Subditdalmas Ditsamapta Polda Bengkulu dimutasi menjadi Kapolsek Gading Cempaka Polresta Bengkulu.
Kemudian AKP Muhammad Gargarin Friyandi dsri Kasubbagselek Bagdalpers RO SDM Polda Bengkulu menjadi PS Kasubbagmutjab Bagbinkar RO SDM Polda Bengkulu. (yoh)
Sumber: