Spesifikasi iCar V23, Mobil SUV 4x4 yang Bakal Jadi Pesaing Suzuki Jimny, Sekali Ngecas Bisa Ngacir 500 KM
Cherry iCar V23-istimewa-raselnews.com
RASELNEWS.COM - Mobil SUV telah menjadi tren global di industri otomotif, dengan hampir setiap pabrikan mencoba menciptakan versi mereka sendiri.
Namun, produsen Tiongkok telah menunjukkan keberanian dan kreativitas dengan memperkenalkan berbagai SUV yang unik dengan mesin konvensional maupun listrik.
Salah satu contoh terbaru dari inovasi ini adalah SUV iCar V23, hasil kolaborasi antara Cherry dan teknologi Shimi milik Xiaomi, yang bakal menjadi pesaing Suzuki Jimny.
BACA JUGA:Mobil SUV Tank 300 Hi4-T Telah Tiba , Siap Ambil Alih Pasar Toyota Fortuner dan Mitsubishi Pajero
Setelah kesuksesan model sebelumnya, iCar 03, kemitraan ini kembali melahirkan SUV yang menarik perhatian banyak orang.
Mobil iCar V23 adalah SUV listrik 4X4, dan anak perusahaan Cherry, Evi, telah meluncurkan kendaraan baru yang dirancang untuk memberikan pengalaman berkendara mobil listrik bahkan di daerah terpencil.
iCar V23 EV adalah kendaraan offroad full listrik yang baru-baru ini diungkapkan di salah satu media otomotif Cina.
iCar V23 menjadi model pertama yang dikembangkan oleh Cherry bersama anak perusahaan Xiaomi, Zimi teknologi, yang merupakan perusahaan yang berfokus pada peralatan rumah tangga pintar dan kini terlibat dalam kendaraan energi baru bersama Cherry.
BACA JUGA:Harga Jimny 3 Pintu Mei 2024, Mobil SUV dengan Interior Layaknya Kokpit Pesawat
Berbagai fitur canggih hadir dalam mobil ini. Seperti sistem Intelligent Driving dengan kategori L2 plus+, yang mendukung pengendaraan otonom.
Pada umumnya, mobil SUV saat ini memiliki desain yang sporty dan dinamis, namun iCar V23 mengusulkan konsep yang berbeda dengan fokus pada bagian fasad depannya.
Mobil listrik ini mirip dengan Toyota FG Cross, dengan lampu utama yang ditempatkan sedikit lebih ke tengah, serta lampu sein berbentuk pipih di sampingnya.
Bentuk lampunya mengadopsi desain melingkar dan dilengkapi dengan lampu LED gaya paralel yang memberikan pencahayaan yang baik saat menyala.
BACA JUGA:Mobil SUV Resvani Vangeance Rival Berat Pajero Sport, Fitur Ala Kendaraan Militer Berlapis Baja
Sumber: