Mobil Baru Cina Ini Pesaing Berat Suzuki Jimny, Harga Murah, Desain Mirip Range Rover

 Mobil Baru Cina Ini Pesaing Berat Suzuki Jimny, Harga Murah, Desain Mirip Range Rover

iCAR V23 Pesaing Berat Suzuki Jimny -Istimewa-Tangkapan Layar Youtube otomotif terbaru

RASELNEWS.COM - Terbaru lagi, mobil baru dari Cina resmi hadir di pertengahan tahun 2024 ini. Berdasarkan data yang didapat, mobil baru penantang Jimny ini akan dijual dengan harga murah namun dengan penampilan yang gagah.

Hal ini tentu akan membuat Suzuki Jimny terancam dan kemungkinan akan mulai menurunkan harga jualnya.

BACA JUGA:Cloud EV, Mobil Baru dari Wuling Sudah Bisa Dipesan, Segini Harganya

Adalah iCAR V23 dari pabrikan Chery Automobile Ltd yang bakal menjadi pesaing Jimny yang lebih murah dan gagah. Mobil baru ini sempat ditampilkan di hadapan publik di tahun 2023.

Informasi dari Car News China menyebutkan bahwa iCar V23 menjadi salah satu model pertama dari Chery yang dikembangkan bersama Xiaomi dan Zimi Technology.

Terlebih lagi, kendaraan ini dilengkapi dengan perangkat berbasis teknologi smart digital. Disebutkan juga bahwa kendaraan listrik ini mampu digunakan di medan offroad.

Dari segi desain eksterior, iCar V23 sekilas mirip dengan Land Rover Defender atau Range Rover.

BACA JUGA: Jepang Makin Tangguh! Mitsubishi Kembali Hadirkan Mobil Baru di Indonesia dan Siap Tantang Cina

Mobil listrik ini memiliki dimensi panjang 4220 mm, lebar 1915 mm, dan tinggi 1845 mm, dengan jarak sumbu roda 2730 mm.

Bagian ruang kabin terlihat cukup luas karena tidak ada mesin di bawah kap. Desainnya gagah dengan velg berukuran 19 hingga 21 inci, bumper tinggi, dan fender yang menonjol.

Ada juga tempat penyimpanan barang pada bagian luar di bagian buritan. Sebagai SUV, mobil ini dilengkapi dengan roof rack di bagian atas.

Meskipun Chery sudah memperkenalkan iCar V23, mereka masih menutup rapat informasi detail spesifikasi dan harga.

Namun, mereka menyatakan mobil ini mampu menempuh jarak 400-500 km dalam sekali cas. Baterai yang digunakan adalah buatan CATL.

BACA JUGA:Hyundai Mulai Unjuk Gigi! Mobil Baru Grand i10 Nios Sudah Bisa Dipesan, Harga Rp 130 Juta

Informasi lebih detail akan diberikan menjelang peluncuran yang dijadwalkan pada akhir 2024.

Desain mobil ini adalah campuran elemen berbagai model SUV. Lampu depan LED model bulat, grill, dan intake pada kap mesin mencuplik gaya Land Cruiser FJ40.

Fender depan dan belakang, bumper depan, serta kaca depan mirip gaya desain Jeep Wrangler.

Sumber: otomotif terbaru