Selfie Menjulurkan Lidah Dilarang Dalam Islam, Ini Tanda Jika Hewan Menjulurkan Lidah

Selfie Menjulurkan Lidah Dilarang Dalam Islam, Ini Tanda Jika Hewan Menjulurkan Lidah

Hukum menjulurkan lidah dalam Islam--raselnews.com

RASELNEWS.COM - Bukan hanya berdampak kondisi gigi, menjulurkan lidah dilarang dalam Islam. Hal ini sangat beralasan mengingat tindakan itu kerap dilakukan hewan dengan maksud tertentu.

Saat ini memang selfie adalah kegiatan yang sulit dihindari. Bukan hanya remaja, orang tua pun masih banyak yang melakukannya, terutama kaum wanita.

Entah mengapa, selfie semakin menjadi seperti budaya yang terus berkembang, termasuk berbagai macam gaya berfoto yang semakin beragam. Salah satunya adalah gaya menjulurkan lidah.

BACA JUGA:Jangan Main-main! Ini Hukum Wanita Bersuami Mengaku Janda

BACA JUGA:Hukum Asal Menikah Dalam Islam Adalah Sunnah, Tapi Kalau Sudah Begini Hukumnya Wajib

Tahukah Anda bahwa berpose atau selfie dengan menjulurkan lidah mirip dengan perilaku anjing? Kita tahu bahwa dalam Islam, daging anjing diharamkan. Namun, banyak dari kita yang tidak tahu mengapa anjing selalu menjulurkan lidahnya.

Sebagai umat Islam, kita dilarang meniru perilaku binatang. Dari Aisyah radhiallahu anha beliau berkata bahwa Nabi Muhammad Shallallahu Alaihi Wasallam melarang kita dari batusi syaitan dan melarang seseorang meletakkan kedua lengannya seperti kaki binatang buas. (HR. Muslim)

Dalam hadis lain, Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam bersabda tentang seseorang yang menyerupai kebiasaan suatu kaum: "Siapa yang menyerupai suatu kaum, maka dia termasuk golongan mereka." (HR. Abu Daud). Albani mengatakan dalam Shahih Abu Daud, hadis ini Hasan Shahih.

BACA JUGA:Puasa Hukumnya Wajib, Buya Yahya: Tapi Tidak Untuk 8 Golongan ini

BACA JUGA:Mau Modifikasi Motor? Ketahui Modif Legal dan Tidak Melanggar Hukum

Hadis-hadis ini menunjukkan larangan meniru perilaku binatang, salah satunya adalah menjulurkan lidah, karena itu adalah kebiasaan anjing.

Tentu, kita tidak ingin disamakan dengan anjing. Ada tiga alasan anjing menjulurkan lidah: pertama, anjing tersebut kehausan.

Kedua, anjing tersebut kepanasan, dan ketiga anjing tersebut sedang memberi tanda bahwa ia minta dikawini oleh pejantan.

Jika kita kaitkan dengan orang-orang yang senang selfie, terutama dengan gaya menjulurkan lidah, bisa jadi mereka melakukan hal itu karena mereka kehausan, kepanasan, atau (bagi wanita) sedang memberi kode kepada lelaki untuk berhubungan intim. (**)

Sumber: