Jadwal Timnas U-17 Indonesia vs Mariana Utara, Australia Pesta 19 Gol Tanpa Balas
Jadwal Pertandingan Timnas U 17 Indonesia VS Mariana Utara! Australia Pesta 19 Gol Tampa Balas!-Istimewa-IST, Dokumen
RASELNEWS.COM - Jadwal pertandingan Timnas U-17 Indonesia melawan Kepulauan Mariana Utara dalam laga Grup G Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 di Kuwait.
Pertandingan tersebut akan berlangsung pada Jumat, 25 Oktober 2024.
Sebelumnya, Timnas U-17 Indonesia meraih kemenangan 1-0 atas Kuwait di laga pembuka Grup G yang berlangsung di Abdullah Alkhalifa Alsabah Stadium, Rabu 23 Oktober malam dengan gol dicetak oleh Mathew Baker.
BACA JUGA:Jelang Melawan Jepang, Kabar Buruk Datang dari Kapten Timnas Indonesia
Pelatih Timnas U-17 Indonesia, Nova Arianto, menyatakan bahwa ia akan melakukan rotasi skuad saat melawan Kepulauan Mariana Utara.
"Beberapa pemain akan kami istirahatkan," ungkap Nova, seperti yang dikutip dari keterangan PSSI pada Kamis (24/10).
Nova, yang berusia 44 tahun, menjelaskan bahwa ia ingin memastikan para pemain kunci tetap bugar untuk menghadapi Australia pada laga terakhir Grup G, Minggu (27/10).
BACA JUGA:Bek Andalan Skuad Garuda Cedera Pergelangan Kaki Usai Kontra China, Timnas Indonesia Rugi Besar
BACA JUGA:Usai Kalah Dari China 1-2, Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong Pasang Target ini!
Nova menekankan bahwa Timnas U-17 Indonesia harus mempersiapkan strategi agar bisa lolos ke Piala Asia U-17 2025, baik sebagai juara grup maupun melalui jalur lima peringkat kedua terbaik dari 10 grup kualifikasi.
Perhitungan untuk peringkat kedua terbaik didasarkan pada hasil pertandingan melawan peringkat pertama dan kedua di masing-masing grup.
Hal ini terjadi karena Lebanon, yang awalnya berada di Grup H, mengundurkan diri, sehingga hanya ada tiga tim di grup tersebut.
BACA JUGA:Timnas Indonesia Kalah dari China, Inilah Pengakuan Shin Tae-yong
BACA JUGA:Hati-hati, Bintang China Li Yuanyi Mengaku Mengantongi Kelemahan Timnas Indonesia
Sementara di Grup G, Indonesia bersaing dengan Kuwait, Australia, dan Kepulauan Mariana Utara.
Kepulauan Mariana Utara diprediksi akan menjadi juru kunci setelah kalah 19-0 dari Australia pada Rabu (23/10).
Sumber: