Tahun Ini Tak Ada Rekrutmen CPNS di Bengkulu Selatan, PPPK?

Tahun Ini Tak Ada Rekrutmen CPNS di Bengkulu Selatan, PPPK?

Ilustrasi seleksi PPPK 2022-wawan suryadi-raselnews.com

BENGKULU SELATAN, RASELNEWS.COM - Harapan para pencari kerja di Kabupaten BENGKULU SELATAN untuk mengikuti seleksi perekrutan CPNS tampaknya harus kembali gigit jari.

Hingga Selasa (21/2/2023) belum ada perintah untuk melaksanakan tes CPNS.

BACA JUGA:6 Instansi Rekrut CPNS Lulusan SMA di Tahun 2023

Kabid Pengadaan Informasi Kepegawaian Mutasi dan Promosi (PIMP) BKPSDM Bengkulu Selatan, Fariq Hafis MM mengaku belum menerima petunjuk perekrutan CPNS 2023.

Apalagi KemenPAN-RB RI masih membatasi perekrutan CPNS untuk daerah yang biaya rutin melebihi 50 persen dari APBD.

BACA JUGA:Tahun 2022 Hanya Seleksi PPPK, Rekrutmen CPNS Kapan? Ini Kata Pejabat KemenPAN-RB

“Sementara waktu ini belum ada (instruksi tes CPNS). Sampai kapan akan ada penerimaan lagi kami belum mendapatkan petunjuk dari pimpinan maupun pemerintah pusat,” terang Fariq.

Sebelumnya KemenPAN-RB menerapkan kebijakan moratorium penerimaan CPNS hingga beberapa tahun ke depan.

BACA JUGA:Perekrutan CPNS Belum Jelas, Pemkab BS Ajukan 401 PPPK: Akomodir Honorer

Namun daerah dibolehkan membuka perekrutan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) untuk memenuhi kebutuhan aparatur sipil negara (ASN).

Bahkan dalam waktu dekat Pemkab Bengkulu Selatan akan menggelar seleksi PPPK formasi petugas Pemadam Kebakaran (Damkar).

BACA JUGA:Mudik Motor Gratis Lebaran 2023 Segera Dibuka, Daftar Lewat HP, Berikut Syarat dan Caranya

Sedangkan sebelumnya juga sudah digelar perekrutan PPPK untuk tenaga guru.

“Dalam waktu dekat seleksi PPPK formasi Damkar yang akan digelar. Mudah-mudahan dapat digelar Maret mendatang," demikian Fariq. (one)

Sumber: