Juni 2023, 15 Desa di Bengkulu Selatan Gelar Pilkades

Juni 2023, 15 Desa di Bengkulu Selatan Gelar Pilkades

Ilustrasi pilkades -DOK-raselnews.com

BENGKULU SELATAN, RASELNEWS.COM - Jika tidak ada kendala, pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di 15 Desa di Kabupaten BENGKULU SELATAN (BS) akan digelar Juni 2023.

Untuk persiapan pematangan pelaksanaan Pilkades tersebut pihak DPMD BS telah melakukan rapat bersama Badan Permusyawaratan Desa (BPD).

BACA JUGA:Cakades Kompak Mundur, Pilkades PAW Sinar Pagi Lagi-lagi Ditunda

Kabid Pemerintahan Desa DPMD Bengkulu Selatan, Mukhlis SH mengatakan pihaknya telah menggelar rapat koordinasi (Rakor) bersama Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) yang akan menggelar Pilkades.

Rakor tersebut membahas beberapa teknis terkait pelaksanaan Pilkades serentak. Diantaranya persiapan penerimaan berkas bakal calon, persiapan pembentukan panitia pemilihan, dan hal lain yang berkaitan dengan tahapan Pilkades.

BACA JUGA:Pilkades PAW Gedung Sako II Kaur, Syirat Ungguli Sirat

“Tanggal pelaksanaannya belum ditentukan,” terang Mukhlis. Disampaikan Mukhlis, Pilkades serentak di 15 desa digelar karena masa jabatan Kades sudah ada yang berakhir dan juga ada yang segera berakhir.

Namun, pihaknya juga belum bisa memastikan untuk masa jabatan Kades yang akan berakhir Juni ini, apakah ditunjuk penjabat sementara atau tidak.

BACA JUGA:Awal Januari, Tahapan Pilkades Serentak di Seluma Dimulai

“Kita lihat dulu, sebab rencana Pilkades bulan Juni 2023, sementara rerata Kades yang habis masa jabatan Juli 2023,” pungkas Mukhlis. (**)

Sumber: