Investor Lirik Industri Garmen di Bengkulu

Kamis 04-11-2021,20:05 WIB
Reporter : Rasel01
Editor : Rasel01

RASELNEWS.COM, BENGKULU - PT Sri Rejeki Isman tbk (SRITEX) melirik Bengkulu sebagai wilayah pengembangan industri garmen. Perusahaan tekstil terbesar itu juga sudah melakukan ekspor hingga ke penjuru dunia.

Gubernur Rohidin Mersyah mengatakan pihak perusahaan sudah melakukan komunikasi dengan pemerintah, sekaligus melihat potensinya. “Bengkulu sangat terbuka soal investasi. Apalagi ini bisa membuka lowongan kerja. Bentuk dukungan tenaga listrik juga sangat potensial,” kata Rohidin.

Gubernur menyatakan Bengkulu sangat berpotensi menjadi tujuan investasi. Apalagi jika investasi ini berjalan lancar, akan membantu pelaku UKM dan UMKM di daerah dan ikut berkembang lebih maju. "Pemerintah sangat mendukung dengan infrastruktur yang sudah memadai,” ucapnya.

Sementara Perwakilan PT. SRITEX Gde Eka Wardana berencana mengembangkan usaha industri Garmen di Sumatera dan Bengkulu menjadi lokasi yang potensial. Rencana awal akan dilakukan pengembangan UMKM di daerah.

"Sehingga nanti UMKM standarnya dapat naik kelas menjadi sebuah industri. Lebih jauh, Bengkulu dapat menjadi daerah industri garmen,” singkatnya. (cia)

Tags :
Kategori :

Terkait